Tak Ikut Skuat Inter, Icardi Rupanya Sedang Cedera
Editor Bolanet | 14 Februari 2019 21:30
Bola.net - - Bintang Inter Milan, Maurco Icardi, dinyatakan tak ingin memenuhi panggilan klub untuk melakoni laga 32 besar Liga Europa kontra Rapid Vienna hari Jumat (15/2) besok. Ternyata, penyerang asal Argentina tersebut sedang mengalami cedera.
Nama Icardi ramai dibicarakan setelah klub memutuskan untuk mencabut jabatan sebagai kapten dari dirinya. Sebagai pengganti, Nerazzurri menunjuk sosok berpengalaman yang sering mengisi sektor bawah gawang, Samir Handanovic.
Keputusan itu diumumkan secara tiba-tiba melalui media sosial resmi klub, dan langsung membuat publik gempar. Seolah Inter sedang mempersiapkan diri untuk bermain di musim depan tanpa kehadiran pemain berusia 25 tahun itu.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Banyak Dugaan
Beberapa saat setelah pengumuman turun jabatan tersebut, nama Icardi juga tak dimasukkan ke dalam daftar skuat yang dibawa sang pelatih, Luciano Spalletti, ke Austria. Spalletti juga sempat memberi klarifikasi seputar hal itu.
"Dia yang tak ingin bergabung dengan tim. Dia sudah mendapat panggilan. Dia kecewa, tapi juga sulit bagi kami untuk membuat keputusan ini dan mengumumkan kepada dirinya," tutur Spalletti kepada Sky Sport Italia belum lama ini.
Dugaan sementara soal alasan dibalik kisruhnya suasana Inter ini dikarenakan masalah negosiasi kontrak yang tak kunjung mencapai titik temu. Sebelumnya, Wanda Nara selaku agen Icardi pernah mengatakan bahwa tawaran dari Inter masih belum memuaskan.
"Saya tidak menyangkal bahwa kami bisa saling sepakat kapan saja, tapi hari ini kami masih jauh. Tidak logis melakukan pembaharuan kontrak dengan nilai uang yang Mauro sudah dapatkan. Kami percaya Mauro pantas mendapatkan yang lebih," ujar Wanda Nara kepada AS pada bulan Januari lalu.
Sedang Cedera
Berbagai rumor yang menyebutkan nama Icardi terus beredar, hingga akhirnya sang pemain memberikan informasi terbaru seputar dirinya di media sosial. Ia menunjukkan gambar bahwa dirinya sedang menjalani perawatan fisioterapi.
Gambar tersebut seolah memperkuat laporan yang dirilis oleh Sport Mediaset belum lama ini. Media tersebut menyatakan bahwa Icardi terlihat di tempat latihan Nerazzurri guna menjalani terapi untuk memulihkan masalah ankle-nya.
Meskipun demikian, Icardi belum bisa dipastikan akan bermain saat Inter menghadapi Sampdoria di ajang Serie A hari Senin (18/2) nanti. Sebab, performanya sedang menunjukkan tren penurunan dengan catatan tanpa gol di tujuh penampilan terakhirnya di Serie A.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video pemain Manchester United yang gagal berkembang di bawah asuhan manajer interim Ole Gunnar Solskjaer.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






