Tampil Kontra Sampdoria, Buffon Samai Rekor Maldini dan Melampaui Del Piero
Yaumil Azis | 19 Desember 2019 13:33
Bola.net - Kiper kawakan, Gianluigi Buffon, kembali mengawal gawang Juventus dalam laga lanjutan Serie A kontra Sampdoria hari Kamis (19/12/2019). Berkat kehadirannya, Bianconeri hanya kebobolan satu gol saja.
Juventus sendiri berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1. Dua golnya dicetak oleh dua penyerang, Cristiano Ronaldo dan juga Paulo Dybala, pada babak pertama.
Buffon dikenal sebagai legenda Juventus. Namun karena usianya yang sudah tak lagi muda, ia kini lebih sering duduk di bangku cadangan ketimbang beraksi di lapangan. Posisi kiper utama sendiri dipegang oleh Wojciech Szczesny.
Namun, karena permasalahan fisik seperti di pertandingan sebelumnya, Szczesny pun tak bisa bermain dalam laga yang digelar di Stadio Comunale Luigi Ferraris tersebut. Posisinya pun digantikan oleh Buffon.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Samai Rekor Maldini
Ternyata, itu adalah penampilan ke-647 kali Buffon di ajang Serie A. Torehan tersebut menyamai sang pemegang rekor penampil terbanyak di Serie A, Paolo Maldini, yang dikenal sebagai legenda AC Milan.
Buffon menjalani laga debutnya di ajang Serie A bersama klub Italia lainnya, Parma, tanggal 19 November 1995. Saat itu, Parma menghadapi AC Milan dan hanya mampu meraih hasil imbang 0-0.
Itu adalah clean sheet pertama dari sekian banyak yang pernah ia torehkan di sepanjang karirnya. Sampai saat ini, Buffon tercatat telah membuat 296 clean sheet dan telah kebobolan 523 gol.
Melampaui Rekor Del Piero
Torehan yang Buffon dapatkan dari laga kontra Sampdoria tidak sampai di situ saja. Ia juga diketahui melakoni partai ke-479 bersama Juventus di kompetisi Serie A.
Dengan demikian, Buffon menjadi pemain dengan jumlah penampilan terbanyak untuk Juventus di ajang Serie A. Ia berhasil melampaui rekor sebelumnya yang dipegang oleh legenda lainnya, Alessandro Del Piero.
Jika ditotal, Buffon sudah menjalani 908 penampilan di level klub dengan Parma, Juventus, dan juga PSG. Ia membukukan 407 clean sheet, kebobolan 759 gol, dan mendapatkan kartu merah sebanyak lima kali.
(Football Italia)
Baca Juga:
- Ronaldo Bercerita Soal Selebrasi 'Siiiuuu' Miliknya yang Ikonik
- Cristiano Ronaldo Bahkan tak Sadar Kalau Lompatannya Sefantastis Itu
- Kembali Mainkan Trio HDR, Sarri: Ada Masanya Mereka takkan Diturunkan
- Puja-puji untuk Ronaldo, Manusia Super yang Melompat 2,56 Meter
- Melompat Setinggi 2,56 Meter, Ronaldo Dianggap Seperti Pemain NBA
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


