Totti Masuk Radar Tim Turki
Serafin Unus Pasi | 18 Mei 2017 11:37
Bola.net - - Klub asal Turki, Antalyaspor dikabarkan tengah tertarik untuk merekrut kapten AS Roma, Francesco Totti. Antalyaspor disebut ingin mendatangkan sang pemain pada musim panas nanti.
Francesco Totti sendiri dipastikan akan meninggalkan AS Roma pada musim panas ini. Manajemen klub dikabarkan tidak akan memperpanjang kontraknya sebagai pemain, kendati Totti menolak mengonfirmasi apakah ia akan pensiun pada akhir musim nanti.
Kabar berakhirnya kontrak Totti di Roma ini membuat sejumlah klub Eropa tertarik menggunakan jasanya pada musim panas nanti. Mereka percaya bahwa pengalaman Totti di level tertinggi sepakbola Italia bisa menjadi tambahan yang bagus bagi timnya.
Menurut laporan yang dilansir Forza Roma, baru-baru ini ada ketertarikan dari luar Italia kepada pemain 40 tahun ini. Klub asal Turki, Antalyaspor dikabarkan tertarik untuk mendatangkan Totti pada musim panas nanti.
Antalyaspor dikabarkan ingin mencari tandem yang sepadan untuk striker mereka, Samuel Eto'o. mereka percaya bahwa Francesco Totti mampu mengisi posisi tersebut.
Totti sendiri sejatinya akan ditawari posisi di manajemen Roma musim depan. Namun sang pemain dikabarkan belum siap untuk pensiun sehingga ia disebut akan mempertimbangkan tawaran ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






