Weston McKennie Resmi Menjadi Pembelian Pertama Andrea Pirlo di Juventus
Asad Arifin | 30 Agustus 2020 04:06
Bola.net - Juventus baru saja merampungkan transfer pertamanya di era pelatih Andrea Pirlo. Adalah gelandang Weston McKennie yang resmi menjadi pemain baru Juventus untuk musim 2020/2021 mendatang.
Transfer Weston McKennie resmi diumumkan Juventus pada Minggu (30/8/2020) dini hari WIB. Pemain 22 tahun sekaligus menjadi pemain asal Amerika Serikat pertama di skuad Juventus.
"Juventus mengumumkan kesepakatan dengan Schalke untuk akuisisi sementara, hingga 30 Juni 2021," tulis situs resmi Juventus.
Ya, Juventus mendapatkan jasa Weston McKennie dengan status pinjaman hingga akhir musim 2020/2021. Namun, ada beberapa klausul yang bisa membuat Juventus wajib membeli Weston McKennie pada akhir musim nanti.
Klausul Transfer Weston McKennie
Pada tahap awal, Juventus harus membayar 4.5 juta euro kepada Schalke untuk peminjaman Weston McKennie hingga akhir musim. Namun, kesepakatan ini bisa menjadi kewajiban pembelian dengan nilai 18.5 juta euro di akhir musim.
Juventus tidak menyebut secara pasti klausul itu. Namun, dari beberapa sumber, Juventus wajib membeli Weston McKennie jika dia memainkan 60 persen laga yang dijalani Juventus sepanjang musim 2020/2021 di semua kompetisi.
Natinya, Juventus akan membayar transfer Weston McKennie dalam durasi tiga tahun.
Weston McKennie merupakan pemain muda yang tampil menonjol di Bundesliga. Dia telah mengisi lini tengah Schalke secara reguler sejak 2017 lalu. Dia punya kemampuan fisik yang bagus dan bisa bermain di beberapa posisi.
Pegganti Sami Khedira?
Datangnya Weston McKennie tentu saja membuat gelandang Juventus lain berada dalam ancaman. Dia didatangkan tidak untuk menjadi pengganti Blaise Matuidi karena karakter dan gaya bermain mereka berbeda.
Weston McKennie cenderung bertahan daripada menyerang layaknya Matuidi, yang pindah ke Amerika Serikat. Nama yang mungkin terancam bakal kehilangan tempat di skuad Juventus adalah Sami Khedira.
Andrea Pirlo sedang mengevaluasi kinerja gelandang asal Jerman itu. Dia mulai sering cedera dan kesulitan mendapatkan performa terbaik dalam dua musim terakhir. Sami Khedira -juga Gonzalo Higuain- disebut sudah tidak masuk rencana Pirlo.
Sumber: Juventus
Baca Ini Juga:
- Borja Valero Ucapkan Selamat Tinggal pada Inter
- Brescia Konfirmasi Ketertarikan Duo Milan untuk Sandro Tonali
- Juventus Melakukan Operasi Gerilya dalam Perburuan Lionel Messi
- Juventus Segera Layangkan Tawaran Perdana untuk Houssem Aouar
- Tak Menyerah Dalam Perburuan Messi, Presiden Inter Pontang-panting Cari Sponsor di China
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



