Zlatan Ibrahimovic Kobarkan Semangat AC Milan Kejar Scudetto Serie A
Asad Arifin | 22 Maret 2021 11:03
Bola.net - AC Milan meraih kemenangan yang vital pada pekan ke-28 Serie A musim 2020/2021. Bagi Zlatan Ibrahimovic, Milan kini punya kesempatan untuk bersaing pada perebutan gelar scudetto.
Milan menang secara dramatis atas Fiorentina pada duel di Stadion Artemio Franchi, Senin (22/3/2021) dini hari WIB. Milan sempat tertinggal 2-1 dari La Viola, tetapi mampu membalikkan kedudukan menjadi 3-2.
Gol-gol Milan dicetak Ibrahimovic, Brahim Diaz, dan Hakan Calhanoglu. Sedangkan, gol Fiorentina dicetak Eric Pulgar dan Franck Ribery.
Bagi Milan, hasil ini membuat mereka tetap berada di posisi kedua klasemen. Milan meraih 59 poin. Karena Inter Milan tidak bermain, kedua tim kini berjarak enam poin dengan Inter masih punya satu laga tunda.
Peluang Scudetto
Milan sebelumnya mendapatkan banyak kritik. Sebab, mereka telah kehilangan puncak klasemen Serie A, gagal di Coppa Italia, dan tersingkir di Liga Europa. Milan terancam tanpa gelar sama sekali musim 2020/2021.
Namun, menyusul kemenangan atas Fiorentina, Ibrahimovic merasa cukup yakin dengan peluang Milan meraih scudetto.
"Setelah kekalahan dan tersisih dari Liga Europa, scudetto masih mungkin dikejar. Kami ingin menang dengan segala cara, kami menunjukkan karakter kami, dan kami harus melanjutkan itu," kata Ibrahimovic dikutip dari MilanNews.
"Saya mengambil tanggung jawab, membantu di dalam dan di luar lapangan. Hari ini saya bermain secara penuh [lawan Fiorentina], ini momen yang intens, sekarang ada istiharat," kata Ibrahimovic.
Kembali ke Tim Nasional
Ibrahimovic tidak akan mendapat banyak waktu istirahat usai laga melawan Fiorentina. Sebab, dia telah memutuskan kembali ke timnas Swedia. Pemain 39 tahun itu akan menjalani jeda internasional dan bermain untuk Swedia.
"Keinginan saya adalah terus bermain dan bahagia. Tim nasional adalah suatu kehormatan, suatu kehormatan besar. Pelatih datang dua kali untuk berbicara dengan saya, sekarang saya dipanggil," kata Ibrahimovic.
"Saya merasa muda, jangan bicara tentang usia. Semakin banyak waktu berlalu, saya justru merasa semakin muda," tegas Ibrahimovic.
Sumber: MilanNews
Baca Ini Juga:
- Arthur Melo Bikin Blunder Fatal, Andrea Pirlo Tak Marah
- Main Buruk, Pantas Saja Juventus Kalah
- Juventus Pastikan Takkan Biarkan Cristiano Ronaldo Pergi Karena Dia Pemain Terbaik Dunia
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia, Juventus Keok dan Milan Menang
- Juventus Kalah, Suara Fans: Biasalah, Give Away Poin Buat Tim-tim Kecil
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
-
Niclas Fullkrug: Gol Debut, Assist Mimpi, dan Pengakuan 100 Persen Bahagia di Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:29
-
Fullkrug Cuma Butuh 3 Menit untuk jadi Pahlawan Milan, Pujian Allegri pun Datang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:18
-
AC Milan Masih Malu-malu Bicara Scudetto
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:14
LATEST UPDATE
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 20 Januari 2026, 14:35
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





