Bek Kanan PSG Tersandung Kasus Dugaan Pemerkosaan
Abdi Rafi Akmal | 28 Februari 2023 05:55
Bola.net - Nama bek kanan Paris Saint-Germain, Achraf Hakimi tersandung sebuah kasus. Pihak kepolisian Prancis sedang menyelidiki dirinya atas dugaan pemerkosaan.
Dugaan ini muncul dari pernyataan seorang perempuan pada akhir pekan lalu (26/2/2023) waktu setempat. Menurut laporan dari Le Parisien, korban belum sampai di tahap pengaduan.
Akan tetapi, kepolisian telah mengambil tindakan untuk menyelidiki Hakimi terlebih dahulu. Fakta-fakta yang dikemukakan oleh korban dinilai polisi perlu diselidiki terlebih dahulu.
Sampai tulisan ini dimuat, belum ada kelanjutan apapun dari kasus ini.
Bertemu di Instagram
Masih dalam laporan yang sama, Hakimi dan korban saling mengenal lewat Instagram. Keduanya mulai berinteraksi pada 16 Januari 2023.
Walaupun begitu, mereka belum menyempatkan bertemu. Barulah pada Sabtu (25/2/2023) waktu setempat, korban bertemu dengan Hakimi.
Pertemuan terjadi di rumah sang pemain timnas Maroko ini. Korban pergi menaiki taksi Uber yang sudah dibayar oleh Hakimi.
Terjadi di dalam Rumah
Kasus pemerkosaan tersebut akhirnya terjadi di dalam rumah Hakimi.
Menurut laporan korban ke pihak kepolisian, Hakimi mencium di daerah bibir, mencopot pakaian yang dikenakan korban, hingga menyentuh bagian-bagian privasi korban.
Selama kejadian tersebut, korban mengaku tidak memberikan izin sama sekali. Bahkan ia melakukan penolakan terus-menerus.
Korban baru bisa lepas dari Hakimi setelah menghubungi temannya. Keesokan harinya, ia membuat pernyataan di kantor polisi.
Sudah Berkeluarga dan Sedang Cedera

Hakimi, pemain berusia 24 tahun, tercatat sudah menikah. Ia menikahi Hiba Abouk dan dikaruniai dua orang anak.
Saat ini, Hakimi memang sedang menepi dari kegiatan membela PSG. Sang pemain menderita cedera hamstring dan belum dipastikan kapan akan kembali merumput.
Sumber: Le Parisien
Klasemen Ligue 1 2022/2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil PSG vs LOSC: Verdonk Absen, Lille Remuk di Parc des Princes
Liga Eropa Lain 17 Januari 2026, 05:27
-
Prediksi PSG vs LOSC 17 Januari 2026
Liga Eropa Lain 16 Januari 2026, 03:00
-
Harapan Tinggi, Realita Pahit: Kondisi Paul Pogba Bikin Monaco Mulai Frustrasi
Liga Eropa Lain 15 Januari 2026, 21:54
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










