Man of the Match PSG vs Saint Etienne: Kylian Mbappe
Aga Deta | 27 Februari 2022 05:13
Bola.net - Kylian Mbappe layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias Man of the Match pada laga PSG vs Saint Etienne dalam lanjutan Ligue 1, Minggu (27/2/2022) dini hari WIB.
PSG mendapat kunjungan Saint Etienne pada laga pekan ke-26 Ligue 1 2021/22 yang bertempat di Parc des Princes. Pertandingan ini dimenangkan Les Parisiens dengan skor 3-1.
PSG meraih kemenangan berkat brace Kylian Mbappe dan satu gol dari Danilo Pereira. Sementara tim tamu hanya bisa membalas melalui Denis Bouanga.
Berkat hasil ini, PSG masih tetap kukuh di puncak klasemen Ligue 1 dengan koleksi 60 poin. Adapun Saint Etienne terpuruk di peringkat 15 dengan 23 poin.
Performa Kylian Mbappe
Kylian Mbappe tampil sangat impresif dalam pertandingan melawan Saint Etienne. Striker asal Prancis tersebut memborong dua gol untuk PSG pada menit ke-42 dan 47.
Tak hanya itu saja, Mbappe juga membuat assist untuk gol ketiga PSG yang dicetak Danilo Pereira. Dia tercatata melepas empat tembakan tiga di antaranya mengarah ke gawang lawan.
WhoScored memberi rating 9,4 terhadap performa Mbappe dalam pertandingan melawan Saint Etienne. Nilai ini paling tinggi di antara pemain lainnya.
Klasemen Ligue 1
Sumber: Whoscored
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06














