Mario Balotelli Resmi Gabung Klub Promosi Liga Turki, Adana Demirspor
Ari Prayoga | 8 Juli 2021 04:30
Bola.net - Mario Balotelli akhirnya resmi bergabung dengan klub promosi Super Lig Turki, Adana Demirspor. Bagi Balotelli ini, ini merupakan klub ke-10 sepanjang karier profesionalnya.
Lewat laman resmi mereka, Adana Demirspor mengumumkan bahwa Balotelli direkrut secara gratis dan mendapat kontrak berdurasi tiga tahun atau hingga 2024 mendatang.
Musim 2020/21 kemarin, Balotelli sempat tak memiliki klub selama paruh pertama sebelum kemudian bergabung dengan klub Serie B, Monza di paruh kedua.
Pengumuman Adana Demirspor
“Hari ini terjadi transfer yang akan menuliskan namanya dalam sejarah Adana Demirspor kami dengan huruf emas,” tulis klub tersebut.
“Mario Balotelli secara resmi telah menandatangani kontrak tiga tahun dengan tim kami. Super Mario sekarang akan mencetak gol untuk jersey biru.”
Adana Demirspor sendiri sukses promosi ke Super Lig setelah sukses menjadi juara Divisi 1. Terakhir kali Adana bermain di Super Lig adalah pada musim 1994/95 silam.
Karier Balotelli
Balotelli memang menunjukkan talenta luar biasa semenjak ia sukses menembus tim utama Inter Milan. Kesuksesannya pun berlanjut di Manchester City.
Sayang, tingkah di luar lapangan menjadi musuh utama Balotelli. Hal ini pun berdampak pada performa eks pemain AC Milan dan Liverpool itu di atas lapangan.
Setelah sempat menjajal kerasnya kompetisi di Inggris dan Prancis, Balo memilih kembali ke Italia dengan memperkuat Brescia dan kemudian Monza.
Sumber: Adana Demirspor
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 19:11
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
-
Di Bawah Thom Haye, Seberapa Mahal Nilai Layvin Kurzawa Dibanding Skuad Persib?
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:55
LATEST UPDATE
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





