Saran Wenger untuk Henry: Harus Banyak Berkorban
Richard Andreas | 15 Oktober 2018 13:00
Bola.net - - AS Monaco baru saja menunjuk Thierry Henry sebagai pelatih utama, menggantikan Leonardo Jardim yang gagal musim ini. Pemilihan Henry ini menuai banyak respons, baik positif maupun negatif, sebab Henry sebenarnya masih tergolong pelatih muda.
Sebelumnya, Henry dikenal sebagai asisten pelatih Roberto Martinez di timnas Belgia. Dia juga selalu mendapat pujian dari para pemain Belgia yang merasakan sendiri sentuhan tangan Henry.
Kendati kualitas Henry masih diragukan, mantan pelatihnya, Arsene Wenger justru mendukung perkembangan mantan striker andalannya tersebut. Wenger yakin Henry sudah layak jadi pelatih tim senior.
Wenger percaya Henry sudah memiliki modal yang lengkap untuk jadi pelatih. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Pilihan Tepat
Pertama-tama, Wenger memuji keberanian Monaco yang telah menunjuk Henry. Menurutnya, Monaco beruntung bisa mendapat pelatih seperti Henry, yang sangat memahami sepak bola dan sudah memiliki semua modal berharga untuk jadi pelatih.
"Pilihan bagus, dia [Henry] punya kredibiltias tinggi. Dia sangat cerdas dan memahami sepak bola," buka Wenger kepada Sky Sports.
"Seperti pemain kebanyakan di level tinggi, dia punya semua bahan yang dibutuhkan [untuk jadi pelatih]. Tentu saja anda juga selalu memerlukan sedikit keberuntungan dan sikap yang baik."
Saran Wenger

Lebih lanjut, Wenger juga coba memberi saran pada Henry. Henry akan menangani pertandingan pertamanya saat Monaco melawat ke markas Strasbourg di Ligue 1, 20 Oktober. Wenger memperingatkan Henry soal tekanan jadi pelatih.
"Anda harus berkorban banyak hal. Pada dasarnya, anda harus mengobrankan hidup anda," tutup Wenger.
Senada dengan Wenger, beberapa waktu lalu Roberto Martinez juga mendukung karier Henry. Martinez percaya Henry sudah sangat siap menerima jabatan sebagai pelatih klub.
Berita Video
Berita video 5 benda aneh yang dilempar fans sepak bola ke lapangan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




