Atlet Elite hingga Komunitas Diperbolehkan Ramaikan Palembang Triathlon 2020
Ari Prayoga | 6 Februari 2020 23:40
Bola.net - Palembang Triathlon 2020 akan kembali digelar untuk kedua kalinya di Jakabaring Sport City pada 22-23 Februari 2020. Event sport tourism berskala internasional tersebut tak hanya diikuti atlet elite, namun juga dari komunitas.
Para peserta yang berasal dari komunitas ataupun perorangan masuk dalam kategori youth atau age group. Kategori youth merupakan pemula berusia 14-16 tahun, sementara yang lebih dari 16 tahun masuk ke age group dengan pengelompokan umur 17-23, 24-29 dan seterusnya.
"Bagi peserta komunitas kategori age group yang belum mau menjalani renang, sepeda, dan lari secara individual atau ingin melakukan bersama teman-teman, bisa mengikuti relay. Namun khusus untuk kategori youth hanya tersedia untuk individual,” ujar Ketua Pelaksana Palembang Triathlon 2020, Ahmad Wazir Noviadi di FX Senayan, Jakarta, Kamis (6/2) malam.
Nantinya, para peserta komunitas kategori age group, baik individual, atau relay bisa memilih jarak sprint distance (renang 750 m, sepeda 20 km dan lari 5 km) atau standard distance (renang 1.500 m, sepeda 44 km dan lari 10 km). Sedangkan untuk youth distance, peserta individual harus berenang 300 m, sepeda 10 km, dan lari 3 km.
Selain kategori youth dan age group, juga ada kategori elite untuk para atlet elite dan military untuk para anggota TNI dan Polri. Bedanya, peserta elite dan military bertanding melalui undangan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Gunakan Sistem Poin
Sementara itu berbeda dengan edisi sebelumnya, Palembang Triathlon edisi kali ini masuk dalam rangkaian Indonesia Triathlon Series (ITS). Selain Palembang, ITS juga akan digelar di lima kota lainnya yaitu Jakarta (Juni), Bandung (Agustus), Belitung (September), Mandalika (Oktober), dan Pariaman (November).
Pada penyelenggaraan kali ini, akan digunakan sistem poin (point system). Itu artinya, seluruh peserta harus mengumpulkan poin sejak seri pertama di Palembang hingga seri terakhir di Pariaman.
“Jadi baik atlet maupun peserta dari komunitas nanti bisa melihat berapa poin mereka masing-masing untuk renang, sepeda dan lari, termasuk personal best juga akan tercatat. Sehabis race, mereka juga bisa melihat peringkat berapa dari seluruh peserta,” tutur Noviadi.
“Jadi kalau poin di Palembang Triathlon dirasa kurang memuaskan, jangan khawatir masih ada lima race ITS lainnya untuk memperbaiki,” imbuhnya.
Adapun untuk kategori youth, elite dan military akan digelar pada 22 Februari, sedangkan untuk kategori age group sehari setelahnya. Nantinya, para peserta akan berenang di Danau Jakabaring, bersepeda melintasi Jembatan Ampera (khusus hari kedua), dan berlari mengitari Jakabaring.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Ricky Kambuaya Akui Mental Timnas Indonesia Drop Setelah Gagal ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 26 Oktober 2025, 05:45
-
Rapor Pemain MU Saat Bekuk Brighton 4-2: Mbeumo Memang Jago!
Liga Inggris 26 Oktober 2025, 05:00
-
Chivu Sindir Conte: Tidak Tertarik Mengeluh atau Menunjukkan Kehebatan Diri
Liga Italia 26 Oktober 2025, 04:53
-
Man of the Match Brentford vs Liverpool: Kevin Schade
Liga Inggris 26 Oktober 2025, 04:38
-
Maresca Akui Chelsea Tampil Buruk Saat Kalah dari Sunderland
Liga Inggris 26 Oktober 2025, 03:52
-
Antonio Conte Balas Keras Kritik Inter Milan dan Marotta
Liga Italia 26 Oktober 2025, 03:38
-
Al Nassr Sempurna Lagi, Ronaldo dan Joao Felix Jadi Pembeda
Asia 26 Oktober 2025, 03:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry Henry Tak Masuk Daftar
Editorial 24 Oktober 2025, 22:47
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56








