Futsal: Debut dan Gol Ricardinho Warnai Epic Comeback Pendekar United
Gia Yuda Pradana | 18 Juni 2022 14:49
Bola.net - Pertandingan pertama putaran kedua Liga Futsal Profesional 2021 menjadi ajang debut Ricardinho bersama Pendekar United, Sabtu 18 Juni 2022. Lawannya adalah Cosmo JNE. Bintang futsal asal Portugal yang baru direkrut klub milik Atta Halilintar itu mencetak gol dalam laga ini.
Pendekar United sempat tertinggal 0-3 di babak pertama. Namun, mereka mampu bangkit di babak kedua dan akhirnya menyamakan skor jadi 3-3.
Bermain di GOR Pangsuma, Pontianak, Kalimantan Barat, Cosmo JNE unggul 3-0 terlebih dahulu melalui gol-gol Reza Yamani, Firman Ardiansyah, dan Reza Gunawan. Pendekar United memastikan laga berkesudahan imbang berkat gol-gol Muh. Agung Pandega, Ricardinho, dan Muhammad Subhan F.
Ricardinho Kagum dengan Atmosfer Futsal di Indonesia
"Sayang sekali kami tidak meraih kemenangan di laga debut saya, tapi pertandingannya hebat," tulis Ricardinho di Twitter pascapertandingan.
"Kami masih harus banyak berbenah, tapi saya senang dengan kerja keras semua orang di babak kedua! Tiga gol untuk menyamakan kedudukan!"
"Atmosfer yang luar biasa di Pontianak, salah satu yang terbaik yang pernah saya alami di futsal. Selamat, Indonesia."
Pertandingan Berikutnya
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Pendekar United Rekrut Ricardinho si Dewa Futsal: Atta Halilintar Kelas!
- Wow! Ini 4 Fakta Mengagumkan Ricardinho, Dewa Futsal Andalan Pendekar United
- Misi Atta Halilintar Bawa Ricardinho ke Pendekar United
- Jadi Pemain Futsal Klub Pendekar United Milik Atta Halilintar, Ricardinho: Ashiap!
- DM Instagram, Awal Mula Kesuksesan Atta Halilintar Memboyong Ricardinho ke Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AC Milan Kehilangan Arah Tanpa Luka Modric: Usia 40 Tahun, tapi Sangat Menentukan
Liga Italia 13 Januari 2026, 21:41
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
















