Haornas 2015, Momentum Mengingatkan Pentingnya Budaya Olahraga
Editor Bolanet | 9 September 2015 14:36
Saya ucapkan selamat Hari olahraga Nasional ke 32, setiap peringatan Haornas adalah momentum sejarah bagi olahraga indonesia. Hari ini adalah momentum untuk mengingatkan budaya olahraga bagi masyarakat. Budaya olahraga tidak dapat diperoleh secara instan, melainkan secara berkesinambungan mulai dari masyarakat kecil hingga yang paling besar. Mulai RT, RW, Dusun hingga keluarahan dan pusat harus selalu mengedepankan edukasi betapa pentingnya olahraga, kata Menpora saat menjadi inspektur upacara peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) di halaman kantor Kemenpora, Rabu (9/9) pagi.
Olahraga dapat menjadi model bagi masyarakat untuk disiplin dan sportif. Olahraga wahana bagi revolusi mental sesuai nawa cita presiden Jokowi, tambahnya.
Upacara peringatan Haornas diikuti oleh seluruh pejabat Eselon I,II,III, IV dan staf di Kemenpora.
Bagi kelompok usia anak, remaja dan pemuda, olahraga memiliki arti penting untuk pembentukan karakter agar menjadi lebih tangguh. Haornas tahun ini yang mengambil tema Gelorakan Budaya Olahraga Indonesia Hebat diharapkan bisa mengajak seluruh masyarakat Indonesia berolahraga dan menjadikan olahraga sebagai budaya dan gaya hidup. Bibit olahragawan harus dibina untuk menjadi berprestasi di tingkat regional dan profesional agar bisa mengharumkan nama bangsa, tambah Menpora Imam.
Pada kesempatan ini, Menpora juga mengajak kepada seluruh pemerintahan daerah untuk membangkitkan olahraga, setiap daerah harus memiliki cabor unggulan. Olahraga di Indonesia harus memiliki tata kelola yang baik. Selama beberapa tahun ke depan, Indonesia memiliki ajang besar di dunia olahraga yakni TAFISA 2016, Asian Games dan Asian Paragames 2018.
Mari kita bersama-sama bekerja cerdas untuk menyukseskan acara ini. Untuk mengharumkan indonesia dengan olahraga dan sebagai tuan rumah even olahraga dunia, akan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat indonesia, pungkasnya. (esa/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sepakat Satu Suara! Cabor dan Pemerintah Kunci Target 80 Emas SEA Games 2025
Olahraga Lain-Lain 5 Desember 2025, 17:34
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






