Indonesia jadi Juara World Pencak Silat Championship ke-20
Asad Arifin | 25 Desember 2024 22:17
Bola.net - Prestasi membanggakan diukir kontingen Indonesia pada ajang World Pencak Silat Championship ke-20. Kejuaraan tingkat dunia itu digelar di Abu Dhabi pada 18 hingga 22 Desember 2024 ini.
Selain ajang tersebut, pada waktu yang sama kontingen Indonesia juga jadi juara pada ajang Junior World Pencak Silat Championship 2024.
Sukses Indonesia pada ajang tersebut bisa dibilang sangat penting. Sebab, ada lebih dari 1000 peserta dari 57 negara yang ambil bagian. Jadi, persaingannya sangat sulit untuk menjadi juara.
Indonesia mengirim tidak kurang dari 170 atlet pada dua ajang tersebut. Bagi kubu Indonesia, dua ajang tersebut bukan hanya soal prestasi. Indonesia juga ingin pencak silat bisa membuat relasi antarnegara jadi lebih erat.
Detail Hasil Indonesia

Pada ajang World Pencak Silat Championship ke-20, Indonesia menjadi juara umum setelah meraih 11 medali emas. Selain itu, Indonesia juga mendapat tujuh perak dan lima perunggu. Indonesia unggul dari Vietnam yang punya 10 emas, tiga perak, dan tiga perunggu.
Sementara itu, pada ajang Junior World Pencak Silat Championship, Indonesia mampu meraih 11 emas, tiga perak, dan dua perunggu. Indonesia unggul dari Singapura yang meraih sembilan emas, tiga perak, dan delapan perunggu.
Berkaca pada kesuksesan dua kejuaraan di atas, Menpora Dito Ariotedjo meyakini bahwa pencak silat sudah diterima di banyak negara. Dito Ariotedjo berharap agar pencak sliat diakui Komite Olimpiade Internasional (OIC) dan dipertandingkan secara resmi.
"Ada sekitar 1.100 peserta dari 57 negara yang jadi bukti potensi pencak silat agar menjadi olahraga yang mendunia," kata Dito Ariotedjo dikutip dari Antara.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wow! Meski Hamil Muda, Atlet Pencak Silat Ini Sukses Raih Medali di PON Papua
Bolatainment 13 Oktober 2021, 18:38
-
Rebut 2 Emas di SEA Games 2019, Pencak Silat Indonesia Gagal Penuhi Target
Olahraga Lain-Lain 6 Desember 2019, 09:02
-
Pencak Silat Indonesia Tambah Tiga Perak di SEA Games 2019
Olahraga Lain-Lain 5 Desember 2019, 12:35
-
SEA Games 2019: Pencak Silat Indonesia Rebut Emas Lewat Suci Wulandari
Olahraga Lain-Lain 5 Desember 2019, 10:55
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



