Mantap! Indonesia Terpilih Menjadi Tuan Rumah Kejuaaran Dunia Senam 2025
Ari Prayoga | 8 Mei 2024 03:10
Bola.net - Indonesia terpilih menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Senam ke-53 atau 53rd FIG Artistic Gymnastics World Championships. Ajang tersebut bakal digelar di Indonesia Arena, Jakarta Pusat, pada 19 sampai 25 Oktober 2025.
70 negara akan ambil bagian dalam kejuaraan ini. Sedangkan pesertanya kurang lebih mencapai 500.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo pun meminta Pengurus Besar Persatuan Senam Seluruh Indonesia (PB Persani) untuk mempersiapkan ajang ini sebaik mungkin. Selain itu, PB Persani juga diminta buat menyiapkan atlet dengan baik.
"Saya ingin dengan ditunjuknya Indonesia sebagai tuan rumah Kejuaraan Dunia 2025 nanti, PB Persani lebih progresif dalam menyiapkan atletnya," ujar Menpora di Media Center Kemenpora, Selasa (7/5/2024).
"Apalagi saat ini pemerintah telah melakukan pembangunan Cibubur Youth Atlet Training Center yang memberikan fasilitas pelatnas untuk atlet senam Indonesia," katanya menambahkan.
Janji PB Persani
Sementara itu, Ketua Umum (Ketum) PB Persani, Ita Yuliati menegaskan, pihaknya tidak akan menyia-nyiakan kesempatan ini. Organisasi yang dipimpinnya juga bakal menyiapkan atlet terbaik untuk berlaga di ajang tersebut.
“Ini kesempatan luar biasa, event ini kami sangat berharap semua stakeholder semuanya jadi pemicu prestasi gymnastic ke depan," tuturnya.
"Kami juga persiapkan beberapa atlet yang akan tampil di Kejuaraan Dunia nanti,” imbuh Ita Yuliati.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












