Fred Jadi Korban Rasisme di Derby Manchester
Serafin Unus Pasi | 8 Desember 2019 03:50
Bola.net - Sebuah kejadian tidak terpuji terjadi di Derby Manchester. Gelandang Manchester United, Fred menjadi korban rasisme dari fans Manchester City.
Pada laga yang digelar di Etihad tersebut, Fred kembali dipercaya Solskjaer menjadi starter. Ia dipasang dengan Scott McTominay di lini tengah Setan Merah.
Gelandang asal Brasil itu menjalankan tugasnya dengan baik. Ia tampil dominan di lini tengah dan kerap membantu pertahanan Setan Merah.
Namun kejadian tidak mengenakan terjadi terhadap sang gelandang. Ia menjadi korban rasisme di laga tersebut.
Bagaimana kejadian itu terjadi? Simak selengkapnya di bawah ini.
Korban Rasisme
Kejadian itu terjadi di babak kedua, tepatnya di menit 67. Pada saat itu Fred tengah berjalan ke pojok lapangan untuk mengambil sepak pojok.
Namun saat ia berjalan terlihat sejumlah pendukung City menghujat Fred. Ada salah satu di antara mereka yang menirukan gestur monyet seperti yang terlihat di video di bawah ini.
Korban Pelemparan
Tidak hanya mendapatkan aksi rasisme, Fred juga mendapatkan lemparan dari fans City pada saat itu.
Ia yang mau mengambil sepak pojok mendapatkan lemparan barang dari fans City, sehingga ia tidak jadi mengambil sepak pojok tersebut.
Kapten tim, David Silva pada saat itu meminta maaf kepada Fred dan meminta fans untuk menenangkan diri.
Menang
Manchester United sendiri berhasil keluar sebagai pemenang dari partai Derby Manchester tersebut.
Gol dari Marcus Rashford dan Anthony Martial hanya mampu dibalas oleh gol Nicolas Otamendy.
(Benchwarmer)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST UPDATE
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Fakta Menarik Real Madrid vs Monaco: Reuni Berdarah Mbappe dan Trauma 2004
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







