Kerennya Motorhome Dua Lantai Milik Maverick Vinales
Anindhya Danartikanya | 11 Januari 2020 14:00
Bola.net - Sepanjang pekan balap, terutama di seri-seri Eropa, para rider MotoGP diperbolehkan memarkir motorhome atau rumah sementara mereka yang berbentuk kendaraan RV di paddock sirkuit.
Setiap pebalap pun punya bentuk motorhome yang menyesuaikan kepribadian dan kebutuhan mereka masing-masing. Salah satu motorhome yang paling mencolok adalah milik rider Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales.
Keberadaan motorhome di sirkuit memang sangat bermanfaat bagi para rider. Selain sebagai tempat istirahat dan tidur, motorhome juga memudahkan akses mereka menjalani berbagai kegiatan penting di sirkuit.
Berikut galeri foto kerennya motorhome Maverick Vinales.

Sama seperti sang tandem, Valentino Rossi, Vinales juga bekerja sama dengan Rioja Vehicles, yakni perusahaan kendaraan yang fokus pada desain spesial motorhome sesuai kebutuhan pelanggan.

Hanya boleh digunakan di seri-seri Eropa, motorhome tak tersedia di pekan balap Asia, Australia, Amerika Serikat, dan Amerika Selatan. Di negara-negara di luar Eropa, para rider biasanya menginap di hotel.

Motorhome Vinales didominasi dengan warna abu-abu, dan bagian belakangnya memiliki warna hitam. Di sana-sini terdapat logo 'MVK' yang merupakan inisial dari Maverick. Dulu memakai nomor balap 25, kini Vinales sudah berganti ke nomor 12.

Ketika masuk ke dalam motorhome, Anda bisa mendapati suasana yang cukup mewah. Motorhome Vinales memiliki dua lantai, serta punya dua kamar tidur, dua kamar mandi, ruang keluarga, ruang makan, dan dapur.

Vinales biasanya menghuni motorhome ini dengan kawan-kawannya, termasuk sang asisten pribadi, Alex Ares, dan kadang juga kekasihnya yang kerap putus-nyambung, Cristina Llovera.

Seperti motorhome kebanyakan pebalap MotoGP, motorhome Vinales biasanya tiba di sirkuit penyelenggara balap sejak hari Rabu, dan akan siap dihuni sampai hari Minggu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











