12 Tahun Sejak Kecelakaan Ski, Michael Schumacher Dikabarkan Tak Lagi Terbaring di Tempat Tidur
Anindhya Danartikanya | 29 Januari 2026 19:33
Bola.net - Kabar terbaru mengenai kesehatan Michael Schumacher terungkap setelah lebih dari satu dekade tertutup rapat. Legenda Formula 1 itu tak terlihat publik selama 12 tahun usai mengalami cedera kepala akibat kecelakaan ski pada akhir 2013.
Menyurut Sky News, Schumacher kini dilaporkan tidak lagi terbaring di tempat tidur seperti sebelumnya. Kondisi ini menjadi sinyal perkembangan positif dalam proses pemulihannya yang berjalan sangat rumit.
Pria asal Jerman itu mengalami cedera kepala serius usai membentur batu saat bermain ski di Pegunungan Alpen, Prancis. Sejak saat itu, Schumacher sepenuhnya menjauh dari sorotan publik dan kehidupan profesional.
Proses Pemulihan dan Kesaksian Orang Terdekat

Detail terbaru menyebutkan bahwa sang tujuh kali juara dunia kini dapat duduk di kursi roda dan didorong untuk berpindah tempat. Informasi ini diungkapkan oleh sumber yang dekat dengan keluarga Schumacher.
"Rasa-rasanya, ia memahami sebagian hal yang terjadi di sekelilingnya, tetapi mungkin tidak semuanya," ujar narasumber yang tak disebutkan namanya itu.
'Schumi' menjalani koma medis selama 250 hari sebelum diperbolehkan pulang dan melanjutkan perawatan di rumah. Ia kini dirawat secara intensif oleh sang istri, Corinna, bersama tim perawat dan terapis yang siaga 24 jam.
Pentingnya Privasi bagi Michael Schumacher
Sahabat dekat sekaligus mantan bos Schumacher, Flavio Briatore, juga memberikan pandangannya mengenai kondisi sang legenda. Ia memilih mengenang Schumacher dalam momen-momen kejayaannya di lintasan balap.
"Jika saya memejamkan mata, saya melihatnya tersenyum setelah meraih kemenangan. Saya lebih memilih mengingatnya seperti itu daripada melihatnya hanya terbaring di tempat tidur," ujar pria yang juga Team Principal BWT Alpine F1 Team itu.
Corinna juga menegaskan pentingnya menjaga kehidupan pribadi sang suami. "Privasi tetaplah privasi, seperti yang selalu ia katakan. Hal itu sangat penting bagi saya agar ia tetap bisa menikmati kehidupan pribadinya semaksimal mungkin. Michael selalu melindungi kami, dan kini kami yang melindungi Michael," tutupnya.
Sumber: Sky News
Baca Juga:
- Pedro Acosta Tanggapi Gosip Soal Rayuan Ducati, Sebut Pembalap yang Tak Bahagia Bakal Pindah Tim
- Merasa 'Kurang', KTM Ngaku Harus Berbenah Agar Pedro Acosta Tak Tergoda Tawaran Ducati
- Daftar Crew Chief MotoGP 2026, 4 Pembalap Dapat Pendamping Baru Agar Kompetitif
- Pedro Acosta Prediksi Marc Marquez Bakal Masih Rajai MotoGP 2026 Meski Cedera Bahu
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pedro Acosta Prediksi Marc Marquez Bakal Masih Rajai MotoGP 2026 Meski Cedera Bahu
Otomotif 29 Januari 2026, 15:03
-
Buru Gelar Tanpa Toprak Razgatlioglu, BMW Motorrad Luncurkan Skuad Jelang WorldSBK 2026
Otomotif 29 Januari 2026, 13:31
LATEST UPDATE
-
Espargaro Bersaudara Kompak Kuasai Hari Pertama Tes Shakedown MotoGP Sepang 2026
Otomotif 29 Januari 2026, 21:37
-
Klasemen Grup A AFC Futsal Asian Cup 2026: Timnas Indonesia Peringkat Berapa?
Tim Nasional 29 Januari 2026, 21:08
-
Roy Keane Berubah Pikiran, Kini Dukung Manchester United Permanenkan Michael Carrick
Liga Inggris 29 Januari 2026, 20:43
-
Manchester United Putuskan Tak Kejar Cole Palmer, Fokus Cari Gelandang Bertahan
Liga Inggris 29 Januari 2026, 20:35
-
Proliga 2026: Surabaya Samator Kalahkan Garuda Jaya Tiga Set Langsung di GOR Tri Dharma
Voli 29 Januari 2026, 20:18
-
Live Streaming Panathinaikos vs Roma - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 29 Januari 2026, 20:06
-
Live Streaming Aston Villa vs RB Salzburg - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 29 Januari 2026, 20:05
-
Live Streaming M. Tel-Aviv vs Bologna - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 29 Januari 2026, 20:04
-
Live Streaming Real Betis vs Feyenoord - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 29 Januari 2026, 20:03
-
Live Streaming Nottm Forest vs Ferencvaros - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 29 Januari 2026, 20:02
-
Live Streaming Crvena Zvezda vs Celta Vigo - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 29 Januari 2026, 20:01
LATEST EDITORIAL
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04






