Cedera Lutut Memburuk, Franco Morbidelli Absen dari MotoGP Assen
Anindhya Danartikanya | 23 Juni 2021 08:12
Bola.net - Kabar mengejutkan datang dari Petronas Yamaha SRT. Akibat cedera lutut kiri yang memburuk, Franco Morbidelli dipastikan absen dari MotoGP Belanda yang akan digelar di Sirkuit Assen pada 25-27 Juni. Hal ini diumumkan pada Selasa (2/6/2021) malam waktu Italia atau Rabu (23/6/2021) pagi WIB.
Morbidelli sejatinya sudah bergelut dengan cedera ini sejak pertengahan 2015 akibat patah kaki, yang membuatnya harus absen dari banyak balapan di Moto2. Dalam diam, ia ternyata terus mengalami kesulitan pada lututnya dan masih menjalani perawatan hingga enam tahun berselang.
Namun, cedera ini mulai terendus publik ketika ia jatuh di pitlane saat hendak ganti motor dalam simulasi flag-to-flag di sesi latihan bebas di MotoGP Le Mans, Prancis, pertengahan Mei lalu. Usai tersungkur di atas motornya, 'Franky' kesulitan bangkit hingga harus dibopong oleh para mekaniknya untuk masuk ke garasi.
Cedera yang Berbelit sejak 2015

Usai insiden itu, anak didik Valentino Rossi di VR46 Riders Academy ini akhirnya mengaku ligamen lututnya sudah terkilir saat patah kaki pada 2015 lalu. Kondisinya tak membaik usai ia kecelakaan lagi dalam latihan motor di Tavullia, Italia, pada musim dingin awal tahun ini, merusak meniskusnya.
Morbidelli pun mengakui cara terbaik mengatasi cedera ini adalah menjalani operasi, namun pemulihan yang sangat panjang membuatnya urung, dan lebih memilih untuk menjalani fisioterapis secara rutin ketimbang absen panjang dari MotoGP.
Sayang, usai menjalani pekan balap MotoGP Sachsenring, Jerman, akhir pekan lalu, Morbidelli ternyata pulang ke Tavullia dan menjalani latihan motor bersama VR46 Riders Academy, dan mengalami kecelakaan lagi. Lututnya kembali sakit dan ia pun harus absen dari Assen.
Berikut pernyataan resmi Petronas Yamaha SRT.
Pernyataan Resmi Petronas Yamaha SRT
"Petronas Yamaha Sepang Racing Team bisa mengonfirmasi bahwa Franco Morbidelli akan absen dari GP Belanda akhir pekan ini akibat cedera pada lutut kirinya usai latihan hari ini.
"Cedera ini cukup mengharuskan Franco absen dari akhir pekan ini dan ia tengah menjalani pemeriksaan medis demi menentukan aksi terbaik untuk pemulihannya. Petronas Yamaha Sepang Racing Team mengharapkan pemulihan yang cepat bagi Franky."
Tak ada pengganti untuk Morbidelli di Assen akhir pekan ini, mengingat regulasi MotoGP menyatakan bahwa nama pembalap pengganti rider yang cedera harus diajukan kepada pihak penyelenggara setidaknya 10 hari sebelum pekan balap dimulai.
Sumber: Petronas Yamaha SRT
Video: Sujud Syukur Marc Marquez Usai Menangi MotoGP Sachsenring
Baca Juga:
- Pedro Acosta: Berkat Jack Miller, Saya Bisa Menang di Sachsenring
- Pol Espargaro Bakal Tiru Seluruh Setup Motor Marc Marquez Mulai Assen
- Marc Marquez: Saya Hanya Takut Tak Bisa Kembali Hidup Normal
- Jadwal Pekan Balap Formula 1 GP Styria 2021
- Jadwal Pekan balap MotoGP, Moto2, Moto3, dan MotoE Assen, Belanda 2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




