DAZN Rilis Serial Dokumenter Soal Rivalitas Valentino Rossi dan Marc Marquez
Anindhya Danartikanya | 28 Januari 2021 10:45
Bola.net - DAZN Spanyol kerap menyajikan dokumenter-dokumenter istimewa tentang atlet dunia, dan kali ini mereka menggemparkan dengan merilis serial dokumenter berjudul 'Ruta 46-Ruta 93, El Camino de Dos Mitos' (Rute 46-Rute 93, Perjalanan Dua Legenda), mengenai rivalitas dua bintang MotoGP, Valentino Rossi dan Marc Marquez.
Seperti diketahui, Rossi dan Marquez memang memiliki hubungan yang berliku. Semua berawal dari rasa kagum Marquez pada Rossi sejak rider Repsol Honda itu masih anak-anak. Keduanya pun pertama kali bertemu di sela MotoGP Catalunya 2008, saat Marquez ingin menghadiahi The Doctor dengan diecast mobil reli.
Keduanya pun menjalin pertemanan yang jauh lebih erat saat akhirnya Marquez menyusul Rossi ke MotoGP pada 2013. Bahkan, mereka kerap dianggap punya 'bromance' terbaik di kelas para raja. Hubungan mereka ini membuat banyak orang kagum karena dua rider terbaik yang biasanya cekcok malah berteman baik.
Sayangnya, semua berubah total sejak MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang pada 2015 lalu.
Kisahkan Kehidupan dan Perjalanan Karier Rossi dan Marquez

Dalam sesi jumpa pers di Sepang, Rossi menuduh Marquez berkhianat padanya dalam pertarungan sengit empat besar di MotoGP Australia sepekan sebelumnya. Rossi menuduh Marquez sengaja bermain-main dengannya demi membantu Jorge Lorenzo juara dunia, walau Marquez justru mengalahkan Lorenzo dalam balapan itu.
Suasana panas berlanjut dalam sesi balap di Sepang saat kedua rider memperebutkan posisi ketiga. Pada pertengahan balap keduanya bersenggolan sampai Marquez terjatuh dan gagal finis. Marquez pun menuduh Rossi menendangnya, dan The Doctor dihukum start terbuncit di Valencia, hingga akhirnya gagal meraih gelar.
Dalam serial dokumenter yang terdiri dari empat episode ini, DAZN mengisahkan kehidupan Rossi dan Marquez, menyusuri awal karier mereka dari kehidupan yang jauh dari kata glamor. Sahabat karib dan para rival mereka saat belia pun dihadirkan untuk memberikan kisah-kisah menarik soal kiprah Rossi dan Marquez.
Episode Pertama Sudah Tayang

Episode pertama pun sudah dirilis pada Rabu (27/1/2021) dan berjudul 'Valentino Rossi, dari Tavullia ke Pentas Dunia'. Episode ini pun mengisahkan kiprah awal The Doctor di dunia balap motor, berdasarkan narasi para rivalnya dan juga lingkup pertemanannya, yang memberi pengaruh besar pada kariernya.
Episode kedua akan dirilis pada Rabu (3/1/2021), akan berjudul 'Marc Marquez, Segalanya Berawal dari Cervera', dan akan mengisahkan poin-poin serupa. Episode ketiga dan kedua masing-masing akan dirilis pada 10 dan 17 Februari, serta akan menceritakan perjalanan karier Grand Prix kedua rider dan mengisahkan warisan yang mereka gores dalam sejarah balap motor.
Rossi yang kini membela Petronas Yamaha SRT, akan turun lintasan kembali dalam uji coba pramusim MotoGP Qatar pada 6-7 dan 10-12 Maret, dilanjutkan dengan dua pekan balap beruntun di trek yang sama pada 26-28 Maret dan 2-4 April. Marquez yang kini masih dalam tahap pemulihan cedera lengan, belum diketahui kapan akan kembali.
Sumber: MotosanGP
Video: Gaya Rambut Valentino Rossi dari Masa ke Masa
Baca Juga:
- Suzuki Ditinggal Davide Brivio ke Formula 1, Kevin Schwantz Tawarkan Bantuan
- Crew Chief Jonathan Rea: Ducati Salah Kaprah Tak Dengarkan Andrea Dovizioso
- LCR Team Resmi Tetap Berlaga di MotoGP Sampai 2026
- Johann Zarco Bersedia ke WorldSBK Usai 'Tugas' di MotoGP Selesai
- Sirkuit Jerez Jadi Venue Tunggal Uji Coba Pramusim MotoE 2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






