Enea Bastianini Gabung Ducati, Gantikan Johann Zarco di Esponsorama
Anindhya Danartikanya | 11 September 2020 23:22
Bola.net - Pembalap Italtrans Racing Moto2, Enea Bastianini, mengonfirmasi bahwa dirinya telah menandatangani kontrak dengan Ducati Corse untuk turun di MotoGP 2021. Hal ini ia sampaikan dalam wawancaranya dengan MotoGP.com, di sela pekan balap MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Jumat (11/9/2020).
Sejak masih turun di Moto3, Bastianini memang kerap disebut-sebut sebagai salah satu pembalap muda Italia yang talentanya menjanjikan. Musim ini merupakan musim keduanya di Moto2 dan ia menunjukkan performa gemilang lewat tiga podium, termasuk kemenangan di Andalusia dan Ceko.
Berkat prestasi ini, nama Bastianini langsung dikait-kaitkan dengan Ducati, setelah Andrea Dovizioso memilih hengkang dari tim pabrikannya. Francesco Bagnaia (Pramac Racing) dan Johann Zarco (Esponsorama Racing) pun menjadi kandidat sebagai pengganti tiga kali runner up tersebut.
Johann Zarco Dipastikan Hengkang

Ducati Corse memang belum ambil keputusan siapa yang akan jadi tandem Jack Miller. Namun, jika Bagnaia pindah ke tim pabrikan, maka Zarco dipastikan bakal pindah ke Pramac. Jika Zarco yang pindah ke tim pabrikan, maka Bagnaia akan bertahan di Pramac.
Hengkangnya Zarco pun dikonfirmasi langsung oleh Manajer Tim Esponsorama Racing, Ruben Xaus, di sela FP2 MotoGP kepada reporter Dorna Sports, Simon Crafar. Ia menyatakan bahwa Bastianini sudah pasti 99% akan bergabung dengan timnya.
"Johann takkan membela kami lagi tahun depan. Tapi saya bahagia untuknya. Kini akan ada pembalap muda Italia yang datang. Saya 99% yakin Enea bakal bergabung dengan tim kami," ungkap Xaus, yang juga eks pembalap WorldSBK ini.
Rider Italia, Motor Italia, Tim Italia
Setelah Xaus menyatakan hal tersebut, Bastianini giliran mengonfirmasi kontraknya dengan Ducati Corse, walau mengaku belum tahu pasti tim mana yang akan ia bela. "Ya, saya sudah tanda tangan dengan Ducati. Saat ini saya belum tahu tim mana yang akan saya bela," ujar rider berusia 22 tahun ini.
"Tapi mungkin sepekan lagi kami bisa dapat konfirmasi. Sangat penting bagi saya untuk bergabung dengan mereka tahun depan. Bagi saya mereka bagaikan keluarga. Motor Italia, dan saya orang Italia. Saya merasa bisa cepat juga di MotoGP. Tapi kita lihat saja nanti!" tutupnya semringah.
Menjelang balapan Moto2 San Marino pada Minggu (13/9/2020) nanti, Bestia sedang berada di peringkat kedua pada klasemen pembalap dengan 79 poin, sama seperti Jorge Martin di peringkat ketiga. Keduanya tertinggal 8 poin dari Luca Marini.
Sumber: MotoGP
Video: MotoGP 2020 Takkan Mampir Negara Non-Eropa
Baca Juga:
- Hasil FP2 MotoE San Marino: Eric Granado Asapi Tuan Rumah
- Hasil FP2 Formula 1 GP Toskana: Valtteri Bottas Lagi-Lagi Tercepat
- Hasil FP2 Moto2 San Marino: Enea Bastianini Bekuk Duet Marc VDS
- Hasil FP2 MotoGP San Marino: Duet Petronas Yamaha SRT Terdepan
- Hasil FP2 Moto3 San Marino: Tatsuki Suzuki Terdepan di Rumah Marco Simoncelli
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












