Gresini Racing Bakal Perkenalkan Skuad MotoGP 2023 di Italia
Anindhya Danartikanya | 12 Januari 2023 17:04
Bola.net - Gresini Racing memastikan diri bakal menggelar peluncuran dan presentasi skuad MotoGP 2023 di Cervia, Italia, pada 21 Januari 2023, yang bisa disaksikan di kanal YouTube mereka. Usai musim yang gemilang bersama Enea Bastianini, skuad asal Faenza tersebut bertekad mengulang kesuksesannya.
Usai berpisah dengan struktur tim pabrikan Aprilia Racing pada akhir 2021, Gresini Racing memutuskan menjadi tim satelit Ducati dan menaungi Enea Bastianini dan Fabio di Giannantonio. Meski mengendarai Desmosedici GP21, 'Bestia' sukses meraih 6 podium dan 4 kemenangan.
Tahun ini, Giannantonio dipertahankan, dan Bastianini pun dipindahkan ke Ducati Lenovo Team. Alex Marquez kini datang sebagai pengganti Bastianini, dan diharapkan bisa tampil sama kompetitifnya, usai juara dunia Moto3 2014 dan Moto2 2019 tersebut terpuruk bersama LCR Honda.
Tahun Kedua Kolaborasi dengan Ducati

Musim 2023 juga menandai kolaborasi antara Gresini Racing dan Ducati Corse memasuki tahun kedua. Kontrak mereka akan habis akhir musim nanti, tetapi belum diketahui apakah kedua belah pihak ingin melanjutkan kerja sama.
Pasalnya, selain mendapatkan protes dari para rival, Ducati belakangan ini mulai mengeluhkan banyaknya pembalap yang mereka naungi (8). Di lain sisi, Yamaha sedang mencari tim satelit baru usai ditinggalkan RNF Racing ke Aprilia.
Pada 21 Januari nanti, Gresini Racing takkan hanya meluncurkan skuad MotoGP mereka, melainkan juga tim mereka yang turun di Moto2 dan MotoE. Mereka dibela oleh Filip Salac dan Jeremy Alcoba di Moto2, dan menaungi Matteo Ferrari dan Alessio Finello di MotoE.
Jadwal Peluncuran Tim MotoGP 2023

17 Januari 2023: Monster Energy Yamaha
21 Januari 2023: Gresini Racing
23-24 Januari 2023: Ducati Lenovo Team
25 Januari 2023: Prima Pramac Racing
26 Januari 2023: Red Bull KTM Factory Racing
25 Februari 2023: Repsol Honda
4 Maret 2023: Tech 3 GASGAS Factory Racing
10 Maret 2023: Aprilia Racing
16 Maret 2023: CryptoDATA Aprilia RNF
Belum menentukan tanggal: LCR Honda dan Mooney VR46 Racing Team
Sumber: GPOne
Baca juga:
- Dorna dan Tim Peserta Saling Lempar Tanggung Jawab Soal Bonus Uang Sprint Race
- Jack Miller Tinggalkan Dainese, Pakai Alpinestars dari Helm sampai Sepatu di MotoGP 2023
- Yamaha: Franco Morbidelli Bisa Secepat Fabio Quartararo, Hanya Harus Lebih Pede
- Jadi Rekan Setim, Valentino Rossi dan Sean Gelael Balapan di 24 Hours of Dubai 2023
- Usai Juarai MotoGP, Ducati Sambut Era Baru Jadi Suplier Motor MotoE 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


