Hamilton Kecewa Diduga Lakukan Taktik 'Nakal' pada Rosberg
Anindhya Danartikanya | 28 November 2016 09:45
Bola.net - - Lewis Hamilton menyatakan rasa frustrasinya soal Mercedes AMG Petronas yang meminta dirinya meningkatkan ritme balap di lap-lap terakhir Formula 1 GP Abu Dhabi pada Minggu . Pebalap asal Inggris ini mengaku merasa tak melakukan taktik nakal apapun kepada sang tandem, Nico Rosberg.
Mengetahui kemenangan saja takkan cukup membuatnya mengunci gelar dunia, Hamilton diduga memperlambat ritme balapnya dan menahan Rosberg yang ada di posisi kedua, memberi jalan kepada Sebastian Vettel dan Max Verstappen mempersulit Rosberg.
Mercedes pun mengirimkan pesan radio kepada Hamilton untuk mempercepat ritme, namun pebalap berusia 31 tahun ini tak menanggapi. Meski begitu, Hamilton tetap gagal mempertahankan gelar dunia, yang akhirnya jatuh ke tangan Rosberg. Usai balap, ia pun membantah ini merupakan taktik nakal dan justru menyebut Mercedes memberikan team order.
Entah mengapa Mercedes tak membiarkan kami balapan sendiri. Toh saya tak pernah merasa akan kalah dalam balapan ini. Sangat disayangkan, namun keinginan mereka cukup jelas. Saya tak melakukan hal negatif apapun. Saya hanya bertarung demi gelar. Saya memimpin balapan dan mengendalikan ritme, ini sesuai aturan, ujarnya kepada Crash.net.
Hamilton yang merupakan juara dunia 2008, 2014 dan 2015, mengaku akan melakukan diskusi dengan para petinggi Mercedes mengenai balapan kali ini. Ia pun mengaku terheran-heran mengapa Mercedes memberinya peringatan melalui pesan radio, mengingat tim yang bermarkas di Brackley, Inggris ini telah berjanji takkan ikut campur pertarungan Hamilton vs Rosberg.
Kami sudah mengunci gelar dunia konstruktor, jadi gelar dunia pebalap ada di tangan saya dan Nico. Nyatanya Mercedes masih merasa harus ikut campur tangan. Jadi kami akan mendiskusikannya seperti biasa. Kami tak boleh membiarkan hal ini menutupi fakta bahwa Nico memenangkan gelar dan tim kami sangat dominan sepanjang tahun. Kami tak bisa mengabaikan fakta bahwa kami sukses besar tahun ini, tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Lengkap Pembalap Formula 1 2026
Otomotif 5 Januari 2026, 08:36
-
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2026
Otomotif 5 Januari 2026, 08:36
-
3 Pembalap Formula 1 yang Bakal Ganti Nomor Balap pada Musim 2026
Otomotif 22 Desember 2025, 17:11
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




