Merana di KTM, Raul Fernandez Target 'Senyum Lebih Lebar' Bareng Aprilia
Anindhya Danartikanya | 21 Maret 2023 16:08
Bola.net - Pembalap anyar CryptoDATA RNF MotoGP, Raul Fernandez, mengaku punya target sederhana menjelang dimulainya musim kompetisi 2023, yakni tersenyum lebih lebar. Ia ingin meninggalkan masa-masa kelamnya bersama Tech 3 KTM Factory Racing karena gagal tampil kompetitif musim lalu.
Meski terpuruk dalam musim debutnya di MotoGP 2022, rider Spanyol ini masih disebut-sebut sebagai salah satu rider paling bertalenta dalam beberapa tahun terakhir. Pasalnya, Fernandez menyajikan performa yang meledak-ledak selama di Moto3 dan Moto2.
Dalam perebutan gelar Moto2 2021, ia menjadi runner up dan hanya tertinggal 5 poin dari Remy Gardner. Ia juga mengoleksi 8 kemenangan, memecahkan rekor Marc Marquez (7) sebagai rider Moto2 dengan kemenangan terbanyak pada satu musim.
Coba Kembali Bersenang-senang
Selama masa tes pramusim di Malaysia dan Portugal, Fernandez tampak jauh lebih senang mengendarai RS-GP ketimbang RC16 yang ia kendarai selama di KTM. Dalam acara peluncuran corak motor dan seragam tim pada Senin (20/3/2023), Fernandez pun mengaku mendapatkan angin segar sejak pindah ke Aprilia dan RNF.
"Jujur saja, corak kami berbeda dan saya menyukainya, terutama bagian birunya. Saya sangat suka. Namun, bagi saya ini seperti pikiran yang segar, jadi saya sangat antusias. Semuanya serba baru, dan saya sangat senang bisa datang ke tim ini dan mencoba bersenang-senang lagi di atas motor," ungkapnya.
"Target saya adalah mencoba bersenang-senang lagi, karena saya menjalani musim yang sulit tahun lalu. Jadi, bagi saya, target saya pada prinsipnya adalah kembali berkompetisi dengan senyum yang lebih menyenangkan di wajah saya," lanjut pembalap berusia 22 tahun ini, yang juga paling muda di grid MotoGP 2023.
Senang Jadi Tandem Miguel Oliveira

Musim ini, Fernandez bertandem dengan Miguel Oliveira, yang musim lalu juga membela KTM lewat Red Bull KTM Factory Racing. Rider Spanyol tersebut mengaku senang bisa ditandemkan dengan Oliveira, yang menurutnya punya banyak pengalaman, sehingga ia bisa memetik banyak pelajaran darinya.
"Bertandem dengan Miguel akan jadi momen menyenangkan, karena ia sangat berpengalaman di MotoGP. Saya merasa akan banyak belajar darinya. Saya pun sangat senang bisa menjadi rekan setimnya. Saya sudah tak sabar untuk memulai musim ini," pungkas Fernandez.
Fernandez, Oliveira, dan semua pembalap MotoGP akan kembali turun lintasan dalam seri pertama di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, pada 24-26 Maret 2023.
Sumber: CryptoDATA RNF MotoGP
Baca juga:
- Performa Mencemaskan, Franco Morbidelli Dapat Porsi Perhatian Lebih dari Valentino Rossi
- Kekayaan Fantastis Marc Marquez, Rider dengan Penghasilan Tertinggi di MotoGP
- Galeri Foto: 11 Tim MotoGP 2023 Sudah Pamer Corak Motor, Mana yang Paling Oke?
- Foto: Era Baru CryptoDATA RNF di MotoGP 2023, Rider dan Motor Serba Baru
- Jadwal Lengkap MotoGP Portugal di Sirkuit Portimao, 24-26 Maret 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





