Naik Podium di Jerez, Valentino Rossi Punya Pesan Khusus untuk Haters
Anindhya Danartikanya | 27 Juli 2020 14:30
Bola.net - Usai finis ketiga dan meraih podium di MotoGP Andalusia yang digelar di Jerez, Spanyol, Minggu (26/7/2020), pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, punya pesan khusus untuk para haters-nya, termasuk orang-orang yang meragukannya dan kerap menyuruhnya untuk segera pensiun.
Rossi menjalani start yang baik dari posisi keempat dan langsung melaju di posisi kedua. Ia sempat tersalip Francesco Bagnaia, namun kembali ke posisi kedua usai mesin Ducati Bagnaia mengalami kerusakan. Dua lap menjelang finis, ia tersalip Maverick Vinales, dan akhirnya finis ketiga.
Rossi mengakui podium ini bagaikan kemenangan karena ia sempat paceklik podium sejak Austin, Texas, pada 2019. Podium ini sekaligus menjadi buah balas dendamnya akibat gagal mesin di trek yang sama sepekan lalu. Podium ini juga bukti ia masih bisa kompetitif walau telah berusia 41 tahun.
Takkan Pensiun Kalau Cuma Mesinnya yang Rusak
Rossi pun menanggapi kritik yang selama ini menyebutnya harus segera pensiun. "Jujur saja, saya takkan pensiun begitu saja kalo motor kami rusak. Saya takkan berhenti meski saya mengalami bencana seperti pekan lalu. Jadi, orang-orang yang berkata seperti ini adalah orang-orang yang tak mengenal saya," ujarnya via MotoGP.com.
"Tapi saya bisa memahami kritik itu, karena saya memang sudah lama tak naik podium. Jadi, saya memang harus mengeluarkan seluruh motivasi. Apalagi tim membantu saya. Tadinya, saya malas-malasan datang ke Jerez. Pada Kamis, saya malah ingin pulang. Tapi pada Jumat pagi, saya bilang, 'Ah, oke, oke, aku ingin balapan!'" lanjutnya.
Penjelasan Soal Selebrasi Kocak
Rossi juga menjelaskan aksi selebrasi kocaknya usai finis, di mana ia mendatangi salah satu tikungan Sirkuit Jerez di mana dulu ia pernah merayakan kemenangan dengan masuk ke toilet portable. Kali ini, ia tak masuk toilet, namun naik dinding pembatas dan merayakannya dengan penonton imajiner di tribun.
"Itu tempat di mana saya melakukan salah satu selebrasi terhebat dalam karier saya. Setiap kali ke Jerez, saya harus pergi ke sana! Tapi situasinya memang aneh karena tidak ada siapa-siapa di sana. Saya menikmatinya. Itu adalah pelukan virtual untuk semua orang," pungkasnya.
Saat ini Rossi, duduk di peringkat keenam pada klasemen pembalap dengan koleksi 16 poin. Balapan selanjutnya akan digelar di Sirkuit Brno, Ceko, pada 7-9 Agustus mendatang.
Video: Gaya Rambut Valentino Rossi dari Masa ke Masa
Baca Juga:
- Naik Podium Bareng Rossi, Quartararo Langsung Minta Foto Bareng
- Yamaha: Memang Susah Kalau Valentino Rossi Beda Pendapat Sendiri
- Valentino Rossi: Maverick Vinales Memang Lebih Layak Finis Kedua
- Valentino Rossi Keluhkan 'Masalah Politik' Yamaha Meski Podium di MotoGP Andalusia
- Highlights MotoGP Jerez, Andalusia 2020: Quartararo Menang Lagi, Rossi Podium
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






