Resmi Bela Yamaha AS Racing di WorldSSP 2026, Aldi Satya Mahendra Janji Tampil Sebaik Mungkin

Anindhya Danartikanya | 10 November 2025 16:32
Resmi Bela Yamaha AS Racing di WorldSSP 2026, Aldi Satya Mahendra Janji Tampil Sebaik Mungkin
Pembalap Yamaha BLU CRU Evan Bros Team, Aldi Satya Mahendra (c) Yamaha Indonesia

Bola.net - Pembalap binaan Yamaha Racing Indonesia, Aldi Satya Mahendra, resmi dipastikan bertahan di WorldSSP 2026 dan akan membela skuad anyar Yamaha AS Racing. Hal ini diumumkan oleh Yamaha Motor Europe (YMR) pada Senin (10/11/2025).

Aldi menjalani debut di ajang dunia lewat WorldSSP300 2022 dengan fasilitas wildcard, sebelum mendapatkan kontrak penuh dari Team BrCorse Yamaha pada 2024. Pada akhir musim, ia sukses menjadi juara dunia. Prestasi ini membuatnya dapat promosi naik kelas ke WorldSSP 2025.

Advertisement

Aldi membela tim juara Yamaha BLU CRU Evan Bros Team, bertandem dengan Can Oncu. Sebagai debutan, Aldi konsisten bertarung di 10 besar, sebelum harus absen di empat seri terakhir akibat cedera pergelangan tangan. Ia mengakhiri musim ini di peringkat 17.

1 dari 2 halaman

Pindah ke Tim Baru, Dapat Rekan Setim Baru Pula

Pindah ke Tim Baru, Dapat Rekan Setim Baru Pula

Pembalap muda Indonesia di WorldSSP 2025, Aldi Satya Mahendra (c) Yamaha Racing

Aldi pun mendapatkan kesempatan berlaga di WorldSSP setahun lagi pada 2026. Namun, ia takkan bertahan di tim yang sama. Sebab, Yamaha dan Evan Bros memutuskan untuk mengakhiri kerja sama musim depan. Yamaha pun menggaet mitra anyar, yakni AS Racing.

Meski baru bergabung ke Yamaha, AS Racing merupakan salah satu tim paling berpengalaman di kelas WorldSSP, sehingga Aldi akan tetap mendapatkan bimbingan dan pendampingan terbaik saat berlaga musim depan.

Sementara Oncu dipastikan membela Yamaha Ten Kate Racing untuk menggantikan Stefano Manzi, Aldi akan ditandemkan dengan juara dunia Moto3 2020, Albert Arenas. Saat ini, Arenas masih berlaga di Moto2 bersama Italjet Gresini.

2 dari 2 halaman

Pernyataan Resmi Aldi Satya Mahendra

"Pertama-tama, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mempercayakan saya untuk kembali balapan tahun depan setelah cedera.

"Saya belajar banyak sepanjang musim 2025 dan akan berusaha memanfaatkan semua pengalaman itu tahun depan dengan bekerja sekeras mungkin untuk tampil lebih baik.

"Bergabung dengan tim baru juga menjadi hal yang sangat menarik, dan saya tidak sabar untuk memulai sesi tes musim dingin!"

Sumber: Yamaha Racing

LATEST UPDATE