Soal Potensi MotoGP dan Formula 1 Balapan Bareng, Dorna Sports: Aduh, Tantangannya Banyak!
Anindhya Danartikanya | 1 Agustus 2025 14:16
Bola.net - Dengan dibelinya mayoritas saham Dorna Sports oleh Liberty Media baru-baru ini, komunitas penggemar motorsport kembali dibikin bertanya-tanya apakah MotoGP dan Formula 1 benar-benar akan balapan di trek dan hari yang sama pada masa mendatang. Uniknya, gagasan ini sudah muncul pada 2023, jauh sebelum Liberty terpikir untuk membeli Dorna.
Ide ini muncul usai CEO F1, Stefano Domenicali, mengunjungi MotoGP Portugal 2023, di mana ia bertemu CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta. Perwujudannya belum terjadi sampai kini. Namun, dengan dibelinya 84% saham Dorna, maka sekarang MotoGP dan F1 sama-sama berada di bawah payung Liberty. Alhasil, gagasan itu bisa saja terwujud suatu saat nanti.
Sporting Director Dorna Sports, Carlos Ezpeleta, tak memungkiri menggelar MotoGP dan F1 di sirkuit dan akhir pekan yang sama memang sangat menarik. Apalagi jika menyorot misi Liberty memperkenalkan MotoGP kepada audiens yang lebih luas. Namun, ia juga yakin semua ini takkan mungkin lepas dari sejumlah tantangan berat.
Hanya Ada 5 Sirkuit yang Gelar MotoGP dan F1

"Segala hal patut dicoba setidaknya sekali. Terutama jika berkaitan dengan memperkenalkan MotoGP kepada target audiens yang baru. Namun, ketika saya bicara soal ini, maka harus dipahami bahwa hal ini hanya memungkinkan dilakukan di segelintir sirkuit setiap tahunnya," ungkap Ezpeleta via Speedweek Rabu (30/7/2025).
Sebagai catatan, saat ini, hanya lima sirkuit di dunia yang menggelar MotoGP dan F1, yakni Lusail (Qatar), Barcelona-Catalunya (Spanyol), Red Bull Ring (Austria), Silverstone (Inggris), dan Circuit of The Americas (Texas). Ezpeleta juga menyatakan bahwa strategi penjualan tiket harus dikaji, karena karakter fans MotoGP dan F1 cukup berbeda.
"Ada demografi yang sangat berbeda antara penggemar MotoGP dan F1. Di pasar-pasar yang kurang berkembang atau pasar potensial, perbedaannya cukup besar. Kami juga harus memperhatikan apa yang diinginkan dan ingin disaksikan oleh fans kami. Saya yakin potensi pertumbuhan masih terbuka di mana-mana dan itu pasti akan kami evaluasi," ujarnya.
Tak Ada Sirkuit yang Bisa Tampung 22 Tim MotoGP dan F1
Selain itu, Ezpeleta juga menegaskan bahwa infrastruktur sirkuit yang dibutuhkan MotoGP sangatlah berbeda dari F1. Misalnya, MotoGP tak bisa digelar di sirkuit-sirkuit jalanan, yang kini justru terus diperbanyak di kalender F1. Selain itu, sebuah sirkuit harus menyediakan garasi yang cukup banyak untuk semua tim dari kedua kejuaraan.
"Las Vegas jelas tidak mungkin karena alasan keselamatan. Namun, ada beberapa tempat yang memungkinkan. Masalah utamanya adalah paddock. Sebagian besar sirkuit tidak cukup besar untuk menampung kedua ajang. Namun, paddock sementara bisa dipasang. Tribun sementara bisa ditempatkan di sekitar lintasan, jadi itu bisa diakali," tuturnya.
Ezpeleta juga menyatakan Liberty tetap harus hati-hati dalam strateginya menyenangkan berbagai kalangan fans MotoGP. Meski ingin menarik fans baru, fans lama juga harus tetap dipertahankan. "Penggemar-penggemar inilah yang tidak boleh kami lupakan. Mereka harus kami jaga. Mereka sudah datang ke balapan dari tahun ke tahun," pungkasnya.
Sumber: Speedweek
Baca Juga:
- Lando Norris Buru Kemenangan Ke-200 untuk McLaren di Formula 1, Ingin Jadi Bagian dari Sejarah
- Oscar Piastri Pede Bisa Menangi Formula 1 GP Hungaria 2025, Lupakan Kontroversi Team Order Tahun Lalu
- Yamaha Cup Race 2025 Sambangi Titik Nol Tanjung Bira, Kombinasi Balap Motor dan Ajang Wisata
- Max Verstappen Resmi Umumkan Tetap Bela Red Bull di Formula 1 2026, Akhiri Rumor ke Mercedes
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Ingin Pulangkan Scott McTominay dari Napoli
Liga Inggris 1 Januari 2026, 13:33
-
Hubungan Memanas, Enzo Maresca Buka Opsi Tinggalkan Chelsea
Liga Inggris 1 Januari 2026, 13:03
-
Ini Porsi Gaji Marc-Andre ter Stegen yang Siap Ditanggung Girona
Liga Spanyol 1 Januari 2026, 12:33
-
Gagal Dapatkan Semenyo, MU Fokus Kejar Pemain Nottingham Forest Ini
Liga Inggris 1 Januari 2026, 12:04
-
Kylian Mbappe Cedera Lutut, Absen Tiga Pekan dan Pukul Real Madrid
Liga Spanyol 1 Januari 2026, 12:03
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Manchester City Kontra Sunderland: Haaland Jadi Ancaman
Liga Inggris 1 Januari 2026, 16:03
-
Prediksi Susunan Pemain Liverpool vs Leeds: Szoboszlai Siap Tampil
Liga Inggris 1 Januari 2026, 15:33
-
Gebrakan Tahun Baru! Inter Milan Ingin Boyong Pemain Ini dari Arab Saudi!
Liga Italia 1 Januari 2026, 15:31
-
Setelah Semenyo, Manchester City Juga Ingin Tikung Target Transfer MU Lainnya
Liga Inggris 1 Januari 2026, 15:17
-
Inter Milan Ingin Pulangkan Joao Cancelo
Liga Italia 1 Januari 2026, 15:03
-
Bintang Juventus Ini Jadi Suksesor Mohamed Salah di Liverpool?
Liga Inggris 1 Januari 2026, 14:58
-
Allano Lima Tampil Gemilang dan Semakin Sentral di Persija
Bola Indonesia 1 Januari 2026, 14:33
-
Xavi Difavoritkan Gantikan Enzo Maresca di Chelsea
Liga Inggris 1 Januari 2026, 14:03
-
Manchester United Ingin Pulangkan Scott McTominay dari Napoli
Liga Inggris 1 Januari 2026, 13:33
-
Hubungan Memanas, Enzo Maresca Buka Opsi Tinggalkan Chelsea
Liga Inggris 1 Januari 2026, 13:03
-
Ini Porsi Gaji Marc-Andre ter Stegen yang Siap Ditanggung Girona
Liga Spanyol 1 Januari 2026, 12:33
-
Gagal Dapatkan Semenyo, MU Fokus Kejar Pemain Nottingham Forest Ini
Liga Inggris 1 Januari 2026, 12:04
-
Kylian Mbappe Cedera Lutut, Absen Tiga Pekan dan Pukul Real Madrid
Liga Spanyol 1 Januari 2026, 12:03
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
-
3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 29 Desember 2025, 14:13
