Valentino Rossi Siap Tanding di Portimao untuk Pertama Kali
Anindhya Danartikanya | 11 Agustus 2020 09:55
Bola.net - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, menyambut baik keputusan FIM, IRTA, dan Dorna Sports yang resmi memasukkan Sirkuit Portimao, Portugal, ke dalam kalender balap MotoGP untuk pertama kalinya. Hal ini ia sampaikan via MotoGP.com, Senin (10/8/2020).
Portimao telah dibangun pada 2008, dan sejak itu pula mereka rutin menggelar balapan WorldSBK. Sejak 2017, sirkuit ini menjadi sirkuit cadangan untuk MotoGP, sebagai langkah antisipasi jika ada sirkuit lain yang batal menggelar balapan.
Meski begitu, Portimao kali ini benar-benar akan menjalani debutnya di ajang Grand Prix. Mereka pun akan menjadi penyelenggara seri ke-15 sekaligus penutup MotoGP 2020, dan pekan balap di sana akan digelar pada 20-22 November.
Banyak Kenangan Manis di Portugal
Rossi pun mulai balapan di Portugal di GP500 2000, yang kala itu masih digelar di Sirkuit Estoril. Di trek tersebut, Rossi mengoleksi 10 podium, yang lima di antaranya merupakan kemenangan.
Ia pun mengaku penasaran bagaimana situasi pekan balap MotoGP nanti di Portimao, mengingat ini akan jadi pertama kali baginya dan kejuaraan tersebut mendatangi trek yang juga bernama Autodromo Internacional do Algarve ini.
"Saya punya banyak kenangan manis di Portugal, tapi di Estoril, yang juga merupakan trek yang menarik. Meski begitu, saya juga penasaran balapan di Portimao, karena MotoGP tak pernah ke sana," ungkap sembilan kali juara dunia ini.
Bakal Mirip Phillip Island
Selama ini hanya menyaksikan Portimao lewat balapan-balapan WorldSBK, Rossi pun menduga sirkuit ini akan menghadirkan sensasi serupa seperti Sirkuit Phillip Island, Australia.
"Portimao merupakan trek yang menakjubkan, seperti rollercoaster. Saya rasa mereka punya level yang setara dengan Phillip Island. Mereka punya beberapa titik yang sulit. Jadi, balapan di sana dan tampil kuat bakal menantang," pungkas Rossi.
Portimao juga diketahui akan menggelar Formula 1 untuk pertama kalinya pada 23-25 Oktober mendatang, setelah F1 terakhir kali mengunjungi Portugal lewat Estoril pada 1996. Pembalap Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea, merupakan rider WorldSBK tersukses di Portimao, dengan 20 podium, yang 12 di antaranya merupakan kemenangan.
Video: Kegembiraan Brad Binder Usai Menangi MotoGP Ceko
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












