Ballon d'Or 2018: Varane Dijagokan Kalahkan Modric
Editor Bolanet | 15 Oktober 2018 00:24
Bola.net - - Benjamin Pavard menjagokan rekan senegaranya yakni Raphael Varane untuk memenangkan trofi Ballon d'Or 2018.
30 pemain akan bersaing untuk memperebutkan trofi Ballon d'Or tahun 2018 ini. Mereka adalah para pemain yang performanya bersinar di sepanjang tahun 2018 ini.
Varane tentu juga mencatatkan prestasi apik. Bersama Real Madrid, ia sukses memenangkan trofi Liga Champions.
Selain itu ia juga sukses membawa timnas Prancis melangkah jadi juara di ajang Piala Dunia 2018 di Rusia.
Kandidat Kuat
Dari 30 nama itu, ada sejumlah nama yang jadi kandidat kuat untuk memenangkan Ballon d'Or. Sebut saja Cristiano Ronaldo, Luka Modric, hingga Antoine Griezmann.
Modric mungkin jadi kandidat paling kuat untuk jadi pemenang tahun ini. Sebab ia sebelumnya terpilih jadi pemain terbaik versi FIFA.
Untuk prestasi, ia mungkin masih kalah dari Varane atau Griezmann. Ia memang membawa Madrid juara Liga Champions, namun hanya bisa membawa Kroasia jadi runner up Piala Dunia 2018.
Jagoan Pavard
Varane sendiri tak punya peluang besar untuk jadi juara, apalagi ia hanya seorang bek. Tak ada lagi bek yang bisa meraih trofi tersebut setelah Fabio Cannavaro yang sukses menang pada tahun 2006.
Namun demikian, Pavard tetap mendukung kompatriotnya tersebut Ia merasa Varane memang layak mendapatkannya dibanding pemain lain.
"Ia seorang pria yang hebat dan profesional yang hebat," pujinya pada Telefoot.
"Karirnya dipenuhi oleh trofi juara. Sebagai tambahan, tahun ini ia memenangkan Piala Dunia dan Liga Champions," ucapnya.
"Jadi ia layak memenangkannya (Ballon d'Or). Saya harap pemenangnya adalah pemain asal Prancis," tegas Pavard.
Berita Video
Berita video ganda putri Indonesia, Oktila/Sukohandoko berhasil meraih medali emas Asian Para Games 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









