Bima Sakti Apresiasi Dukungan untuk Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023
Ari Prayoga | 1 November 2023 23:52
Bola.net - Tinggal menghitung hari, Timnas Indonesia U-17 segera bermain di Piala Dunia U-17 2023. Skuad Garuda Asia tergabung di Grup A.
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Ekuador, Panama, dan Maroko. Skuad Garuda Asia bakal berkandang di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, selama babak penyisihan grup.
Timnas Indonesia U-17 bakal mengawali perjalanannya di Grup A Piala Dunia U-17 2023 dengan melawan Ekuador. Partai tersebut bakal berlangsung pada 10 November 2023.
Tiga hari kemudian, Timnas Indonesia U-17 akan bertemu Panama. Terakhir pada 16 November 2023, Skuad Garuda Asia bakal bersua Maroko.
Dapat Dukungan by.U

Timnas Indonesia U-17 mendapatkan dukungan dari berbagai pihak untuk maksimal di Piala Dunia U-17 2023. Kali ini, support diberikan by.U.
"Terima kasih sudah merambah ke usia muda dan memberikan fasilitas dan ini akan lebih mudah buat anak muda untuk mengakses pertandingan-pertandingan olahraga di Indonesia apalagi laga-laga Timnas Indonesia U-17," ujar pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti Tukiman.
"Saya pikir Piala Dunia U-17 2023 merupakan kesempatan atau momen langka buat mereka dan ini membanggakan juga tentunya," katanya menambahkan.
Bima Sakti dan enam pemain Timnas Indonesia U-17 yang terdiri dari Arkhan Kaka, Welber Jardim, Iqbal Gwijangge, Sulthan Zaky, Kafiatur Rizky, dan Nabil Asyura diundang dalam konferensi pers "by.U Kamu Bisa Dukung Indonesia di Laga Bola Dunia" di Hotel Le Meridien, Jakarta pada Rabu (1/11).
"Selaras dengan semangat kami yang terinspirasi dari semangat Indonesia untuk menciptakan terobosan dalam wujud kehadiran produk dan layanan yang bernilai tambah, kami terus mendukung peningkatan gaya hidup digital anak muda Indonesia melalui kehadiran layanan serba digital yang inovatif," imbuh Head of by.U, Riko Ringgoanto.
Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Serba-Serbi ASEAN Hyundai Cup 2026: Hasil Undian Sampai Jadwal Timnas Indonesia
Tim Nasional 16 Januari 2026, 10:57
-
Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor Piala AFF 2026
Tim Nasional 15 Januari 2026, 20:56
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




