Hasil Pertandingan Bolivia vs Brasil: Skor 0-0
Heri | 6 Oktober 2017 05:33
Bola.net - - Brasil Dihalau Kinerja Brilian Lampe
Pertandingan matchday 17 Kualifikasi Piala Dunia Zona CONMEBOL mempertemukan melawan . Pertandingan ini dilangsungkan pada hari Jumat di Estadio Hernando Siles.
Seperti diprediksi, Brasil bisa menguasai pertandingan sejak awal. Brasil pun bisa menciptakan banyak peluang, namun semua upaya mereka digagalkan kinerja apik kiper Bolivia; Carlos Lampe.
Brasil sudah bisa mengurung pertahanan Bolivia sejak laga dimulai. Sementara itu, Bolivia yang bertindak sebagai tuan rumah lebih banyak menunggu dan mencoba mengancam lewat serangan balik cepat.
Brasil harus kehilangan Thiago Silva pada menit ke-29 karena mengalami cedera. Ia kemudian digantikan oleh rekannya sesama pemain PSG; Marquinhos. Brasil terus mencoba menggedor pertahanan Bolivia. Peluang demi peluang mereka ciptakan melalui Neymar dan Gabriel Jesus, tetapi sampai jeda, tak ada gol tercipta.
Situasi yang sama masih terjadi pada babak kedua. Neymar dan kawan-kawan kerap melepas tembakan ke gawang Bolivia yang dikawal Carlos Lampe. Namun semua peluang Brasil bisa ditepis dengan baik oleh Lampe sampai membuat para penggawa tim tamu frustrasi.
Bolivia hanya sesekali bisa mengejutkan Brasil dengan serangan cepat mereka ke gawang Alisson. Sampai laga usai, kedua tim tak mampu mencetak gol.
Dengan hasil ini, Brasil masih kokoh di puncak klasemen sementara Kualfikasi Piala Dunia Zona CONMEBOL dengan 38 poin dari 17 pertandingan. Sementara itu, Bolivia berada di posisi sembilan dengan 14 poin.
Susunan pemain Bolivia: Carlos Lampe, Ronald Raldes, Luis Gutierrez, Juan Gabriel Valverde, Cristhian Machado, Leonel Justiniano (Raúl Castro), Juan Arce (Fernando Saucedo), Alejandro Morales, Diego Bejarano, Eduardo Fierro (Gilbert Alvarez), Marcelo Moreno.
Susunan pemain Brasil: Alisson, Miranda, Thiago Silva (Marquinhos), Casemiro, Alex Sandro, Dani Alves, Renato Augusto, Paulinho (Fernandinho), Neymar, Philippe Coutinho (Willian), Gabriel Jesus.(bola/hsw)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Como vs Milan: Brace Adrien Rabiot Bungkam Agresivitas Tim Tuan Rumah
Liga Italia 16 Januari 2026, 05:11
-
Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor Piala AFF 2026
Tim Nasional 15 Januari 2026, 20:56
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







