Hasil River Plate vs Urawa Red Diamonds: Skor 3-1
Richard Andreas | 18 Juni 2025 04:23
Bola.net - Piala Dunia Antarklub 2025 terus berlanjut dengan pertandingan menarik. Kali ini, River Plate berhasil memetik kemenangan meyakinkan atas Urawa Red Diamonds dalam duel pembuka Grup E.
Bermain di Lumen Field, Seattle, Rabu 18 Juni 2025 dini hari WIB, laga berlangsung sengit sesuai prediksi. River Plate menunjukkan kualitas finishing mematikan ala tim Argentina untuk membekuk wakil Jepang.
Los Millonarios tampil dominan sejak awal dengan keunggulan cepat melalui gol Facundo Colidio. Meski Urawa Reds sempat membalas lewat penalti Yusuke Matsuo, gol Sebastian Driussi dan Maximiliano Meza memastikan kemenangan telak bagi tim Argentina.
Hasil ini memberikan modal bagus bagi River Plate jelang menghadapi Monterrey di laga berikutnya. Di sisi lain, Urawa Reds harus bangkit dan mengalahkan Inter Milan agar peluang lolos ke babak selanjutnya tetap terbuka.
Babak Pertama
River Plate langsung menunjukkan intensi menyerang sejak peluit pertama dibunyikan. Peluang pertama tercipta di menit ke-8 ketika Driussi hampir membuka skor setelah menerima asis dari Colidio, sayangnya tendangannya hanya mengenai tiang gawang.
Gol pembuka akhirnya terwujud tiga menit kemudian melalui aksi indah Facundo Colidio. Mastantuono melakukan penetrasi dari sayap kanan sebelum mengoper ke Marcos Acuna di sisi kiri, yang kemudian mengirim umpan silang sempurna untuk diselesaikan Colidio.
Keunggulan skor membuat River semakin percaya diri dan terus mendominasi permainan dengan penguasaan bola mencapai 76 persen. Urawa baru mulai menunjukkan perlawanan setelah memasuki menit ke-29, meski belum mampu menciptakan ancaman serius.
Hoibraten sempat memasukkan bola ke gawang River dari situasi bola mati pada menit ke-32, namun golnya dianulir karena terjebak posisi offside. Kiper Armani kemudian tampil gemilang menggagalkan peluang emas Kaneko di menit ke-41 yang nyaris menyamakan kedudukan.
Babak pertama ditutup dengan keunggulan tipis 1-0 untuk River Plate.
Babak Kedua
Pelatih River Plate melakukan rotasi dengan memasukkan Giuliano Galoppo dan Maximiliano Meza menggantikan Enzo Perez serta Ignacio Fernandez. Pergantian ini terbukti efektif karena permainan River semakin tajam.
Gol kedua datang di menit ke-48 melalui aksi individual Driussi yang memanfaatkan kesalahan lini belakang Urawa. Striker Argentina itu berhasil merebut bola dari sundulan mundur Hoibraten ke kiper sendiri dan dengan tenang menyelesaikannya menjadi gol.
Driussi harus meninggalkan lapangan karena cedera setelah mencetak gol tersebut dan digantikan Miguel Borja. Tiga menit setelah masuk, Borja hampir menambah pundi gol namun tembakannya masih bisa diantisipasi kiper Urawa.
Urawa mendapat kesempatan bangkit di menit ke-55 setelah mendapat hadiah penalti akibat pelanggaran Acuna terhadap Kaneko. Matsuo sukses mengeksekusi penalti dengan sempurna, mengarahkan bola ke pojok gawang untuk memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1.
Urawa Reds sempat meningkatkan tempo serangan untuk mencari gol penyama kedudukan. Namun harapan mereka pupus ketika Maximiliano Meza mencetak gol ketiga River melalui sundulan dari umpan sepak pojok Acuna di menit ke-73.
Beberapa pergantian pemain dilakukan kedua tim menjelang akhir pertandingan. Genki Haraguchi dan Milton Casco menjadi pemain terakhir yang masuk sebelum wasit mengakhiri laga dengan skor 3-1.
Susunan Pemain
RIVER PLATE XI: Armani, Acuna, Martinez, Pezzella, Montiel, Castano, Perez, Fernandesz, Colidio, Mastantuono, Driussi
URAWA REDS XI: Nishikawa, Naganuma, Hoibraten, Boza, Ishihara, Yasui, Gustafson, Watanabe, Kaneko, Savio, Matsuo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Arsenal vs Atletico Madrid
Bolatainment 21 Oktober 2025, 15:47 -
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing French Open 2025
Bulu Tangkis 21 Oktober 2025, 14:13
LATEST UPDATE
-
Prediksi Real Madrid vs Juventus 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:29 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Liverpool 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:07 -
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
Liga Italia 21 Oktober 2025, 21:47 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25 -
Villarreal vs Manchester City: Berapa Gol Bakal Dicetak Erling Haaland?
Liga Champions 21 Oktober 2025, 21:15 -
Prediksi Atalanta vs Slavia Praha 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 20:58 -
Prediksi Sporting Lisbon vs Marseille 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 19:57 -
Prediksi AS Monaco vs Tottenham 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 19:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04 -
Dari Postecoglou hingga De Boer, Inilah Masa Kepelatihan Tersingkat di Premier League
Editorial 21 Oktober 2025, 00:58