Kembali Cetak Gol, Yunani Kembali Menang
Editor Bolanet | 7 Juni 2014 10:40
Sebagai persiapan menyambut gelaran Piala Dunia, Yunani melakoni 4 laga uji coba. Tetapi baru di laga uji coba terakhir mereka mampu memetik kemenangan, dua laga berakhir imbang tanpa gol dan satu laga lainnya kalah dari Korea Selatan.
Keunggulan Yunani dibuka di menit ke-21 melalui Panagiotis Kone memanfaatkan umpan Dimitris Salpigidis. Yunani kemudian mampu menggandakan keunggulan di menit ke-54 lewat Kostas Katsouranis memaksimalkan umpan Jose Holebas.
Setelah unggul dua gol, giliran gawang Yunani dibobol Bolivia. Rudy Cardozo memanfaatkan umpan Bejanaro berhasil menjebol jala Karnezis 20 menit sebelum laga normal berakhir.
Torehan dua gol pada laga ini patut disyukuri pelatih Fernando Santos. Pasalnya lini depan Yunani memang tampil melempem di laga uji coba sebelumnya.
Di gelaran Piala Dunia mendatang, Yunani bakal tergabung di Grup C bersama dengan Kolombia, Pantai Gading dan Jepang. Laga pertama Yunani akan digelar 14 Juni dengan menghadapi Kolombia.
Susunan Pemain Kedua Tim
Yunani: Karnezis; Holebas, Moras, Manolas (Vyntra, 46), Torosidis (Tachtsidis, 59)); Kone (Karagounis, 59), Katsouranis, Maniatis; Samaras (Christodoulopoulos, 78), Gekas (Mitroglou, 65), Salpingidis (Fetfatzidis, 59).
Bolivia: Quinonez; Eguino, Raldes, Gutierrez (Zenteno, 85); Diego Bejarano (Arrascaita, 78), Mojica (Cardozo, 46), Melean (Bejanaro, 61), Bejarano; Chumacero (Miranda, 68), Arce (Pena, 83), Moreno. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Puerto Riko vs Argentina 15 Oktober 2025
Piala Dunia 13 Oktober 2025, 18:23
-
Prediksi Jepang vs Brasil 14 Oktober 2025
Piala Dunia 13 Oktober 2025, 17:31
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












