Marc Guiu, Bintang Spanyol dan Barcelona yang Siap Mengguncang Piala Dunia U-17 di Indonesia
Asad Arifin | 23 Oktober 2023 08:39
Bola.net - Satu bintang muda siap meledak di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia. Bintang muda tersebut adalah Marc Guiu, yang sudah menunjukkan aksi impresif bersama Timnas Spanyol U-17 dan Barcelona.
Bicara soal peluang Spanyol di Piala Dunia U-17, sorotan tentu ditunjukkan pada Lamine Yamal. Sebab, pemain tim utama Barcelona itu baru berusia 16 tahun dan bisa bermain di Piala Dunia U-17.
Namun, Spanyol atau Barcelona bukan hanya soal Lamine Yamal. Ada satu pemain lain yang bisa bermain untuk Spanyol di Piala Dunia U-17 2023 yakni penyerang muda Marc Guiu.
Marc Guiu memang belum sepopuler Lamine Yamal. Maklum, pemain 17 tahun itu belum menjalani debut bersama tim utama Barcelona. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Rekan Seangkatan Lamine Yamal

Marc Guiu punya jejak karier yang mirip dengan Lamine Yamal. Mereka sama-sama tampil menonjol di La Masia. Karier apiknya pada level junior membuat mereka promosi ke tim utama Barcelona pada musim 2023/2024.
Lamine Yamal sudah mencetak gol, baik untuk Barcelona maupun Spanyol pada level senior. Sedangkan, Marc Guiu masih merintis jalan ke sana.
Marc Guiu masuk skuad Barcelona ketika bersua Granada pada pekan ke-9 La Liga. Menembus skuad utama Barcelona pada usia 17 tahun tentu bukan capaian sembarangan. Marc Guiu mampu melakukannya, walau akhirnya tidak dimainkan.
Meskipun begitu, Marc Guiu sempat mendapat menit bermain pada laga pramusim. Marc Guiu dimainkan ketika Barcelona menang 2-0 atas Vissel Kobe pada pramusim 2023/2024. Marc Guiu menggantikan Robert Lewandowski pada awal babak kedua.
Potensi Besar Marc Guiu
Marc Guiu telah menjadi bagian dari Spanyol U-17 sejak 2022 lalu. Catatan gol sang penyerang tengah tergolong apik. Marc Guiu mampu mencetak tujuh gol dari delapan laga yang dimainkan bersama Spanyol U-17.
"Saya sangat senang untuk Marc, dia pantas mendapatkannya karena dia adalah pribadi yang berperingkat sepuluh. Dia anak sensasional, pekerja keras, teladan, dan punya dedikasi," ucap pelatih La Masia, Ivan Carrasco.
Carrasco melatih Marc Guiu pada musim 2021/2022. Jadi, dia tahu betul apa yang bisa dilakukan Marc Guiu bersama Spanyol di Piala Dunia U-17 maupun ketika mendapat menit bermain bersama Barcelona.
"Dia adalah penyerang tengah murni, pemain 'Nomor 9' klasik, spesialis di area yang mengandalkan kekuatan fisiknya. Keutamaan terbaiknya adalah permainan udaranya. Marc juga sangat cepat dan bertenaga, dia tak terhentikan," katanya.
Bukan Winger

Beberapa tahun terakhir, seorang penyerang biasanya bisa merangkap peran sebagai winger. Hal tersebut tidak berlaku pada Marc Guiu. Ivan Carrasco menyebut Marc Guiu spesialis penyerang tengah dan tidak bisa menjadi winger.
"Marc Guiu bukanlah seorang striker yang bisa bermain di sayap atau menonjol karena permainan kombinasinya, namun dia sadar akan kekuatan dan keterbatasannya serta tahu bagaimana fokus pada kekuatannya dan menyembunyikan kekurangannya," tegas Carrasco.
Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Timnas Indonesia U-17 Kalah 0-3 dari Eintracht Frankfurt
- Siap Curi Perhatian di Piala Dunia U-17 2023, Bek Timnas Indonesia U-17 Bermimpi Direkrut Klub Eropa
- Persiapan Maroko Sebelum Hadapi Timnas Indonesia U-17: Uji Coba Lawan Korea Selatan, Inggris, dan Sp
- Persiapan Indonesia Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023 Sudah 90 Persen
- Timnas Indonesia U-17 Wajib Waspada, Panama Gelar TC di Turki Menuju Piala Dunia U-17 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
FIFA Terancam Digugat Soal Penghapusan Sanksi Cristiano Ronaldo di Piala Dunia 2026
Piala Dunia 28 November 2025, 10:37
-
Timnas Portugal Cetak Sejarah Usai Juara Piala Dunia U-17 2025
Piala Dunia 28 November 2025, 10:19
-
FIFA Rilis Pembagian Pot Undian Piala Dunia 2026: Tuan Rumah Auto Masuk Pot 1
Piala Dunia 26 November 2025, 09:09
-
Revolusi Kualifikasi Piala Dunia 2030: CONMEBOL Tiru Format UEFA Nations League?
Piala Dunia 21 November 2025, 08:23
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


