Mau Juara Grup, Runner Up, Apa Peringkat Ketiga Terbaik, Yang Penting Timnas Indonesia U-17 Lolos 16 Besar!
Serafin Unus Pasi | 15 November 2023 19:57
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti tidak mematok target khusus bagi anak asuhnya jelang partai pamungkas grup A Piala Dunia U-17 2023. Ia menyebut bahwa ia menerima hasil apapun asalkan timnya lolos ke babak 16 besar.
Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, akan menggelar sebuah laga akbar besok. Timnas Indonesia U-17 selaku tuan rumah Piala Dunia U-17 akan berhadapan dengan timnas Maroko U-17 di pertandingan grup A Piala Dunia U-17 2023.
Jelang pertandingan tini Timnas Indonesia U-17 masih berada di peringkat ketiga grup A. Mereka hanya terpaut satu poin dari Maroko di peringkat kedua, dan dua poin dari Ekuador selaku pemuncak klasemen.
Skuat Garuda Asia sendiri bisa memastikan lolos ke babak 16 besar jika mereka mengalahkan Maroko besok. Jika Ekuador juga kalah dari Panama, Garuda Asia bisa menjadi juara grup.
Bagaimana pandangan Bima Sakti terkait peluang kelolosan Timnas Indonesia U-17? Simak komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Yang Penting Lolos

Ditemui awak media saat latihan timnas Indonesia U-17, Rabu (15/11/2023), Bima Sakti tidak mau ngotot menargetkan anak asuhnya lolos sebagai juara grup.
Ia menekankan bahwa timnya menargetkan lolos ke Piala Dunia U-17, dan ia tidak terlalu peduli apakah mereka lolos sebagai juara grup, runner up atau peringkat tiga terbaik.
"Soal hasil, mau itu juara grup, runner up atau peringkat tiga tidak masalah yang penting kita bisa lolos [ke 16 besar]," ungkap Bima Sakti.
Tidak Boleh Kalah

Secara matematis, Bima menyebut bahwa timnya bakal mengamankan tiket ke babak 16 besar jika mereka mampu mengalahkan timnas Maroko U-17.
Ia mewanti-wanti bahwa target minimal yang harus diraih timnya di laga ini adalah meraih imbang melawan The Atlas Lion jika mereka ingin lolos ke babak 16 besar.
"Yang pasti kita ingin menang ya besok [vs Maroko], karena targetnya kita ingin menang. Jika situasi tidak memungkinkan ya minimal draw," pungkasnya.
Jadwal Pertandingan Indonesia di Piala Dunia U-17 2023

Jumat, 10 November 2023
Indonesia Vs Ekuador
Gelora Bung Tomo
Pukul 19.00 WIB
Senin, 13 November 2023
Indonesia Vs Panama
Gelora Bung Tomo
Pukul 19.00 WIB
Kamis, 16 November 2023
Maroko Vs Indonesia
Gelora Bung Tomo
Pukul 19.00 WIB
Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Curhat Pedih Emerson Royal: Di Milan Saya Dikritik Lebih Parah dari Cristiano Ronaldo!
Liga Italia 22 November 2025, 14:02
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





