Prediksi Andorra vs Inggris 10 Oktober 2021
Gia Yuda Pradana | 8 Oktober 2021 16:01
Bola.net - Inggris akan dijamu Andorra dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa Grup I, Minggu (10/10/2021). Pertandingan ini akan digelar di Estadi Nacional, Andorra la Vella, dan dijadwalkan kick-off 01:45 WIB.
Pada matchday 5, yang dimainkan September 2021 lalu, Inggris menghajar Andorra 4-0 di Wembley. Pasukan Gareth Southgate menang lewat gol-gol Jesse Lingard (2), Harry Kane (penalti), dan Bukayo Saka.
Dengan hasil itu, berarti Inggris masih belum pernah gagal mengalahkan Andorra. Rekor mereka atas Andorra masih sempurna.
Enam tim di grup ini masing-masing telah memainkan enam pertandingan. Inggris belum terkalahkan, dan kini memimpin klasemen dengan 16 poin (M5 S1 K0; gol 18-2). Sementara itu, Andorra memiliki tiga poin di peringkat lima (M1 S0 K5; gol 4-14).
Andorra berada di bawah Inggris, Albania (12 poin), Polandia (11), serta Hungaria (10), dan cuma unggul atas tim juru kunci San Marino yang sejauh ini masih tanpa poin.
Andorra cuma menang sekali dalam 19 laga terakhirnya. Inggris pun sepertinya masih bakal terlalu tangguh buat mereka. Meski main tandang, Three Lions dinilai punya peluang bagus untuk menang dengan skor yang cukup meyakinkan, bahkan mungkin kembali tanpa kebobolan.
Perkiraan Susunan Pemain
Andorra (4-5-1): Gomes; Marc Garcia, Llovera, Emili Garcia, Rubio; Cervos, Moreno, Rebes, Pujol, Martinez; Cucu.
Pelatih: Koldo Alvarez.
Inggris (4-3-3): Pickford; Chilwell, Mings, Stones, Trippier; Foden, Henderson, Mount; Grealish, Watkins, Sterling.
Pelatih: Gareth Southgate.
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head
- Pertemuan: 5
- Andorra menang: 0
- Gol Andorra: 0
- Imbang: 0
- Inggris menang: 5
- Gol Inggris: 20.
5 Pertemuan Terakhir
- 05-09-2021 Inggris 4-0 Andorra (Kualifikasi Piala Dunia)
- 11-06-2009 Inggris 6-0 Andorra (Kualifikasi Piala Dunia)
- 07-09-2008 Andorra 0-2 Inggris (Kualifikasi Piala Dunia)
- 29-03-2007 Andorra 0-3 Inggris (Kualifikasi Euro)
- 02-09-2006 Inggris 5-0 Andorra (Kualifikasi Euro).
5 Pertandingan Terakhir Andorra (K-S-M-K-K)
- 03-06-21 Andorra 1-4 Rep Irlandia (Friendly)
- 08-06-21 Andorra 0-0 Gibraltar (Friendly)
- 03-09-21 Andorra 2-0 San Marino (Kualifikasi Piala Dunia)
- 05-09-21 Inggris 4-0 Andorra (Kualifikasi Piala Dunia)
- 09-09-21 Hungaria 2-1 Andorra (Kualifikasi Piala Dunia).
5 Pertandingan Terakhir Inggris (M-S-M-M-S)
- 08-07-21 Inggris 2-1 Denmark (Euro)
- 12-07-21 Italia 1-1 Inggris (Euro)
- 03-09-21 Hungaria 0-4 Inggris (Kualifikasi Piala Dunia)
- 05-09-21 Inggris 4-0 Andorra (Kualifikasi Piala Dunia)
- 09-09-21 Polandia 1-1 Inggris (Kualifikasi Piala Dunia).
Statistik dan Prediksi Skor
Andorra kalah 14 kali dan cuma menang 1 kali dalam 19 laga terakhirnya (M1 S4 K14).
Inggris tak terkalahkan di waktu normal dalam 16 laga terakhirnya (M12 S4 K0).
Inggris belum pernah gagal mengalahkan Andorra; menang 5 kali dalam 5 pertemuan sejauh ini.
Inggris selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 pertemuan sebelumnya dengan Andorra.
Inggris selalu clean sheet (tak kebobolan) dalam 5 pertemuan sebelumnya dengan Andorra.
Prediksi skor akhir: Andorra 0-3 Inggris.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Jalani Start Buruk di MU, Jadon Sancho Beruntung Dapat Panggilan ke Timnas Inggris
- Timnas Inggris Lagi-lagi Melupakan Greenwood, Ada Apa Wahai Southgate?
- Daftar 23 Pemain Inggris untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022: Ramsdale, Tomori, & Sancho Masuk
- Karim Benzema Cetak Gol Berkelas vs Belgia: The King! The Best! Paduka Memang Mematikan!
- Newcastle Mendadak Kaya, Banjir Ajakan Hijrah buat Fans Barcelona dan Arsenal
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04