Review: Fellaini dan Mertens Tundukkan Aljazair
Editor Bolanet | 18 Juni 2014 00:49
Aljazair sempat unggul terlebih dahulu melalui tendangan penalti Sofiane Feghouli di babak pertama. Pada babak kedua Marouane Fellaini dan Dries Mertens berhasil membalikkan keadaan.
Pada babak pertama Aljazair tampil percaya diri dengan menggebrak ke pertahanan Belgia. Mereka menampilkan permainan cepat dengan mengandalkan umpan-umpan jauh.
Belgia yang sedikit tertekan memilih untuk bersabar dan perlahan berusaha mengambil alih dominasi. Namun siapa sangka petaka justru menghampiri mereka.
Jan Vertonghen menjatuhkan Sofiane Feghouli di kotak terlarang. Wasit pun tak ragu memberi Aljazair hadiah penalti dan mengganjar Vertoghen kartu kuning. Feghouli yang jadi algojo tak tampak kesulitan untuk menaklukkan Thibaut Courtois di menit 25.
Tertinggal satu gol Belgia langsung meningkatkan serangan. Mereka punya sejumlah peluang untuk menyamakan kedudukan melalui sepakan Mousa Dembele, tendangan bebas Kevin de Bruyne dan Vertonghen, serta percobaan Eden Hazard namun masih belum membuahkan hasil.
Meski sudah mendominasi permainan, Belgia tampak frustrasi untuk membongkar pertahanan Aljazair yang terlihat sangat disiplin. Sampai wasit menghentikan babak pertama skor 1-0 untuk keunggulan anak asuh Vahid Halihodzic tetap tak berubah.
Keluar dari kamar ganti pelatih Belgia Marc Wilmotts melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Dries Mertens untuk menggantikan Nacer Chadli yang kurang terlihat kontribusinya.
Masuknya Mertens berbuah positif di kubu Belgia. Serangan mereka terlihat lebih menggigit dan berbahaya. Alex Witsel hampir saja membobol gawang Rais M'Bolhi tapi bola hasil tandukannya masih melambung di atas mistar.
Serangan Belgia yang sporadis nampaknya harus terus membentur tembok tebal lini pertahanan Aljazair yang solid. Tendangan keras Divock Origi di menit 66 nampaknya juga kembali masih belum bisa menaklukkan M'Bolhi.
Gol yang ditunggu Belgia akhirnya hadir saat pertandingan memasuki menit 70. Fellaini berhasil mencetak gol melalui sundulan memanfaatkan umpan De Bruyne. Seketika kedudukan berubah imbang.
Mertens memang berhasil menjadi pembeda di pertandingan ini. Satu gol di papan skor lahir atas namanya di menit ke-80. Berawal dari serangan balik yang cepat Hazard mengirim umpan diagonal kepada Mertens yang berlari bebas dan sepakan keras pemain itu seketika menggetarkan gawang Aljazair.
Meski sudah unggul namun Belgia masih tabu untuk mengendurkan serangan. Fellaini hampir saja kembali mencetak gol namun bola hasil tandukannya hanya membentur tiang.
Setelah melewati tambahan waktu yang tersisa tak ada lagi gol yang tercipta. Skor 2-1 untuk keunggulan Belgia masih tetap bertahan. Pada pertandingan selanjutnya Belgia akan menghadapi sedangkan Aljazair akan menantang Korea Selatan.
Susunan Pemain Kedua Tim:
: Courtois, Alderweireld, Van Buyten, Kompany, Vertonghen, Witsel, Dembele (Fellaini 65'), De Bruyne, Hazard, Chadli (Mertens 46'), Lukaku (Origi 57').
: Rais, Bougherra, Ghoulam, Halliche, Feghouli, Medjani (Ghilas 84'), Bentaleb, Soudani (Slimani 66'), Taider, Mahrez (Lacen 72'), Mostefa. (bola/ada)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Napoli vs Parma: Gol McTominay Dianulir, Parma Pulang Rebut Poin
Liga Italia 15 Januari 2026, 03:37
-
Hasil Newcastle vs Man City: Gol Injury Time Bawa Satu Kaki City ke Final
Liga Inggris 14 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Roma vs Torino: Gol Menit Akhir Ilkhan Hentikan Langkah Giallorossi
Liga Italia 14 Januari 2026, 05:07
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






