Bocah Ajaib, Lamine Yamal Catat Rekor Baru di Euro 2024
Aga Deta | 1 Juli 2024 12:09
Bola.net - Bintang muda Spanyol Lamine Yamal terus memecahkan rekor. Sekarang ia menjadi pemain termuda yang pernah tampil di babak sistem gugur Euro.
Yamal layak disebut sebagai salah satu pemain muda terbaik di Euro 2024. Ia tampil gemilang saat membela Spanyol di turnamen antar negara Eropa ini.
Terbaru, Yamal tampil impresif dalam kemenangan Spanyol atas Georgia di babak 16 besar Euro 2024. Ia membantu Tim Matador menang dengan skor telak 4-1.
Yamal tidak mencetak gol di laga ini. Akan tetapi, ia berkontribusi memberikan satu assist untuk gol Fabian Ruiz pada menit ke-51.
Rekor Yamal

Yamal tampil impresif saat Spanyol mengalahkan Georgia. Tak hanya itu saja, Yamal juga mencatatkan rekor baru di Euro.
Menurut UEFA, Yamal sekarang menjadi pemain termuda yang berlaga di babak sistem gugur Euro. Ia melakukannya pada usia 16 tahun dan 353 hari.
Yamal mengalahkan rekor yang sebelumnya dipegang oleh pemain Inggris Jude Bellingham. Ia mencatatkan rekor itu dalam laga perempat final Euro 2020 melawan Ukraina (4-0) di usia 18 tahun dan 4 hari.
Ini bukan satu-satunya rekor yang dipecahkan Yamal di Euro. Sebelumnya, wonderkid Spanyol itu menjadi pemain termuda yang tampil dalam sejarah turnamen tersebut.
Rekor yang Bisa Dipecahkan Yamal

Setelah memegang dua rekor ini, Yamal masih berpeluang untuk memecahkan rekor lainnya selama Spanyol belum tersingkir di Euro 2024.
Yamal bisa menjadi pemain termuda yang mencetak gol dalam pertandingan Euro dan pemain termuda yang bermain di final turnamen.
Pemain Swiss Johan Vonlanthen saat ini memegang rekor sebagai pencetak gol termuda pada usia 18 tahun dan 141 hari.
Sementara pemain Portugal Renato Sanches menjadi pemain termuda di final pada usia 18 tahun dan 328 hari.
Sumber: UEFA
Jangan lewatkan momen-momen seru Euro 2024. Segera catat jadwal lengkap Euro 2024 dan pastikan kamu kunjungi Bola.net sekarang untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Piala Eropa 2024. Jangan lupa ya Bolaneters!.
Baca Juga:
- Siapa yang Menang? Nico Williams dan Nico Williams Main 'Batu Kertas Gunting' Saat Rebutan Botol Minum
- Timnas Spanyol Masih Sempurna di Euro 2024
- Yang Tersisa dari Spanyol vs Georgia: Nico Williams & Lamine Yamal Berbahaya!
- Rating Skuad Spanyol Usai Lawan Georgia di Euro 2024: Banyak yang Jago, Le Normand Ceroboh, Nico Williams Berbahaya
- Man of the Match Spanyol vs Georgia: Rodri
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Joan Garcia: Timnas Spanyol Itu Bonus, Tampil Bagus di Barcelona Itu Harus
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 16:12
-
5 Pemain Terbaik Barcelona pada 2025: Dari Pedri hingga Lamine Yamal
Liga Spanyol 31 Desember 2025, 19:29
-
Rapor Paruh Musim Barcelona: Siapa Bersinar, Siapa Tenggelam?
Liga Spanyol 30 Desember 2025, 15:36
-
Globe Soccer Awards 2025: Para Pemenang Utama dan Peringkat Lengkap Gala Dubai
Liga Eropa Lain 29 Desember 2025, 01:53
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








