Digosipkan Jadi Calon Pelatih Timnas Inggris, Pep Guardiola: Kita Lihat Nanti!
Serafin Unus Pasi | 10 Agustus 2024 15:25
Bola.net - Manajer Manchester City, Josep Guardiola buka suara terkait rumor ia menjadi manajer Timnas Inggris. Ia menyebut bahwa untuk saat ini ia tidak memikirkan rumor itu.
FA saat ini mencari manajer baru untuk Timnas Inggris. Mereka butuh sosok yang bisa menggantikan Gareth Southgate di tim utama mereka.
Salah satu nama yang dijagokan untuk jadi pelatih Timnas Inggris berikutnya adalah Pep Guardiola. Manajer Manchester City itu dinilai salah satu pelatih terbaik dunia sehingga ia cocok untuk menangani The Three Lions.
Apalagi kontrak Pep di Manchester City habis di tahun depan. Sehingga banyak pendukugn Inggris berharap Pep mau menangani The Three Lions.
Simak komentar sang manajer mengenai rumor tersebut di bawah ini.
Buka Peluang
Baru-baru ini, Pep ditanyai mengenai kans ia menangani Timnas Inggris, Pep mengaku tidak menutup kemungkinan untuk itu.
Ia menyebut bahwa ia akan mempertimbangkan semua opsi pasca kontraknya habis di Manchester City.
"Saya harus memutuskan apa yang ingin saya lakukan dalam hidup saya. Saya bisa bertahan di sini , rehat sejenak atau menangani tim nasional," buka Pep dalam konferensi persnya.
Fokus ke Manchester City
Pep menegaskan bahwa untuk saat ini ia tidak mau terlalu memikirkan masa depannya.
Ia saat ini fokus sepenuhnya untuk menghantarkan Manchester City meraih banyak trofi juara di musim 2024/2025.
"Untuk saat ini saya fokus penuh untuk Manchester City. Saya benar-benar antusias menyambut datangnya musim baru," pungkasnya.
Tunjuk Caretaker
FA sendiri baru-baru ini resmi mengangkat caretaker untuk mengisi kekosongan pelatih di timnas Inggris.
Mereka mengangkat pelatih Timnas Inggris U-21, Lee Carsley menjadi caretaker The Three Lions.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
Baca Juga:
- Jadwal Manchester City Hari Ini, Sabtu 10 Agustus 2024: Community Shield vs Manchester United
- Jadwal Siaran Langsung Community Shied MU vs Man City di Vidio Hari Ini, 10 Agustus 2024
- Lawan MU, Pep Guardiola Ingin Hentikan Streak Kekalahan Man City di Community Shield
- 5 Alasan Manchester United Bakal Kalahkan Manchester City di Community Shield 2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25
LATEST UPDATE
-
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58 -
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
PSV vs Napoli: Malam Mengerikan di Philips Stadium
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:03
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04