Enam Tahun Dibekukan, Karim Benzema Comeback ke Timnas Prancis di Euro 2020?
Serafin Unus Pasi | 18 Mei 2021 21:20
Bola.net - Sebuah kejutan akan dibuat Didier Deschamps untuk Euro 2020. Pelatih Timnas Prancis itu dilaporkan akan memanggil kembali Karim Benzema ke Timnas Prancis ke Euro 2020.
Seperti yang sudah diketahui, Benzema sudah lama dibekukan dari skuat Les Bleus. Menyusul konfliknya dengan Mathieu Valbuena di tahun 2015 silam.
Semenjak saat itu Didier Deschamps menolak untuk memanggil Benzema ke Timnas Prancis. Kendati sang striker tampil apik bersama Real Madrid.
Dilansir Metro, Deschamps akan melunakkan hatinya. Ia dilaporkan akan memanggil kembali Benzema untuk skuat Euro Timnas Prancis.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Melunak
Laporan itu mengklaim bahwa Deschamps kini sudah melunak.
Ia menilai sang striker sudah tampil dengan sangat baik di Real Madrid dalam beberapa tahun terakhir. Sementara stok striker yang ia miliki tidak begitu bagus.
Itulah mengapa ia menurunkan egonya untuk memanggil kembali Benzema di timnya.
Dua Laga Pemanasan
Benzema dilaporkan akan masuk ke 26 nama pemain yang dipanggil Deschamps untuk Euro 2020 ini.
Sebelum bertanding di Euro, Benzema akan mengikuti pemusatan latihan Timnas Prancis yang digelar pada akhir bulan ini.
Ia juga akan turun di dua laga uji coba melawan Wales dan Bulgaria.
Opsi Lain
Selain Benzema, ada satu nama penyerang lain yang akan dipanggil Deschamps.
Ia adalah penyerang Manchester United, Anthony Martial yang baru pulih dari cedera.
(Metro)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 11:13
-
Real Madrid Membangun Kepercayaan Diri jelang El Clasico
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 06:00
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 05:58
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 05:54
LATEST UPDATE
-
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49
-
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04
-
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58
-
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58
-
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19
-
PSV vs Napoli: Malam Mengerikan di Philips Stadium
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:03
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04











