Pujian Gareth Southgate untuk Luke Shaw: Umpan yang Bagus
Asad Arifin | 4 Juli 2021 07:43
Bola.net - Manajer timnas Inggris, Gareth Southgate memberi pujian pada Luke Shaw performa apiknya di laga kontra Ukraina. Southgate pun yakin pemain 25 tahun bisa tampil lebih baik lagi.
Inggris menang telak atas Ukraina di perempat final Euro 2020, Minggu (4/7/2021) dini hari WIB. Pada duel di Stadion Olimpico itu, Inggris menang dengan gelontoran empat gol tanpa balas atas sang lawan.
Gol-gol yang membawa Inggris lolos ke semifinal dicetak Harry Kane [2 gol], Harry Maguire, dan Jordan Henderson. Pada babak semifinal, Inggris akan berjumpa Denmark pada duel yang digelar di Wembley.
Pujian untuk Luke Shaw
Selain Harry Kane, Luke Shaw tampil bagus pada laga melawan Ukraina. Shaw membuat dua assist, untuk gol Kane dan Maguire. Shaw juga tampil solid untuk menjaga sisi kiri pertahanan Inggris. Pujian pun datang dari Southgate.
"Saya merasa penampilannya benar-benar meningkat di setiap laga," buka Southgate.
"Itu bisa dimengerti karena sudah lama dia tidak bersama kami. Maret adalah laga pertamanya bersama kami setelah beberapa tahun. Butuh beberapa waktu bagi Anda untuk benar-benar maju dan berkembang."
"Shaw merasa nyaman di lingkungan sekarang, dia tahu bagaimana kami ingin bermain. Dia tahu dia cocok dengan itu dan umpannya bagus," tegas Southgate.
Tentang Bola Mati
Dua dari empat gol Inggris tercipta dari situasi bola mati. Satu gol tercipta dari tendangan bebas dan satu gol dari sepak sudut. Southgate tidak kaget karena itu memang jadi kelebihan timnas Inggris.
"Kami telah berbicara banyak minggu ini tentang permainan bola mati," ucap Southgate.
"Kami lebih menekankannya lagi pada duel ini dan sepertinya kami lebih berbahaya dalam latihan kemarin. Situasi ini sangat sering terulang pada pertandingan sebenarnya dan itulah yang terjadi," tutup Southgate.
Sumber: UEFA
Baca Ini Juga:
- 5 Pelajaran Ukraina vs Inggris: Taktik Adaptif Southgate, Shaw Rasa Beckham
- Euro 2020: Inggris Menang Telak, Gareth Southgate Sebut Semua Pemain Fantastis
- Euro 2020: Kok Bisa Ukraina Kalah Telak dari Inggris, Shevchenko?
- Fakta Unik Euro 2020: 4 Negara Lolos Semifinal dengan Jersey Putih
- Kapten Ukraina: Selamat Inggris, Kalian Pantas Menang
- Video Euro 2020: Inggris Menang Telak Lawan Ukraina
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dari Inggris ke Indonesia: Habis Peter Withe, Terbitlah John Herdman
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:31
-
AC Milan Kehilangan Arah Tanpa Luka Modric: Usia 40 Tahun, tapi Sangat Menentukan
Liga Italia 13 Januari 2026, 21:41
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




