Arthur: Saya Berhutang Budi Pada Lionel Messi
Serafin Unus Pasi | 8 Januari 2019 18:40
Bola.net - - Gelandang Barcelona, Arthur mengaku sangat senang bisa bermain bersama Lionel Messi musim ini. Arthur menyebut mega bintang Barcelona itu telah banyak membantunya agar bisa nyetel di Barcelona.
Arthur sendiri merupakan salah satu rekrutan baru Barcelona di musim panas kemarin. Ia didatangkan dari klub Brasil, Gremio.
Perlahan tapi pasti, Arthur berhasil mengamankan tempatnya di lini tengah Barcelona. Ia tercata sudah tampil sebanyak 20 kali bagi juara bertahan La Liga itu musim ini.
Arthur sendiri mengakui adaptasi cepatnya itu bukan hanya karena kemampuan dirinya sendiri. "Sejujurnya saya tidak menyangka bisa mencapai posisi ini sebelumnya," buka Arthur kepada Globoesporte.
Scroll berita ini ke bawah untuk membaca pujian Arthur untuk Messi.
Idola Besar
Arthur sendiri merasa sangat bersyukur bisa pindah ke Barcelona pada musim panas kemarin.
Ia menyebut bahwa ia sudah lama mengidolakan Messi dan ia merasa mimpi menjadi kenyataan ketika bisa berbagi lapangan dengan pemain terbaik dunia tersebut.
"Dia adalah pemain yang sangat saya kagumi, dan menurut opini saya dan kebanyakan orang lainnya, dia adalah pemain terbaik sepanjang sejarah sepakbola."
Bantuan Besar
Arthur sendiri juga mengakui bahwa Messi banyak membantunya untuk menyesuaikan diri di Barcelona musim ini.
"Dia [Messi] memberikan saya kepercayaan diri. Dia membantu saya di sesi latihan dan di saat pertandingan. Ketika pemain terbaik di dunia memuji anda, maka itu akan membuat anda semakin percaya diri."
"Saya benar-benar berterima kasih atas kata-kata dan juga perlakuan yang ia berikan kepada saya." tandasnya.
Kokoh
Berkat performa Messi dan Arthur, Barcelona saat ini kokoh di puncak klasemen La Liga.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Barcelona vs Olympiakos 21 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 22:29 -
Jelang El Clasico: Real Madrid vs Barcelona Panaskan LaLiga 2025/26!
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 16:37 -
Joan Laporta Ngamuk! Tuduh Wasit Gil Manzano Sengaja Usir Flick Jelang El Clasico
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 15:16 -
Pengakuan Mengejutkan Joan Laporta: Barcelona Nyaris Didepak dari Liga Champions!
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 14:15
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Bayer Leverkusen vs PSG - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:04 -
Link Live Streaming Newcastle vs Benfica - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:02 -
Link Live Streaming PSV Eindhoven vs Napoli - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:01 -
Prediksi Bayern Munchen vs Club Brugge 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:59 -
Prediksi Chelsea vs Ajax Amsterdam 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:11 -
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 23:02 -
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:50 -
Link Live Streaming Barcelona vs Olympiakos - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:47 -
Link Live Streaming Kairat Almaty vs Pafos FC - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:46 -
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 22:43
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04