Bale dan Navas Tampil di Laga Copa del Rey
Asad Arifin | 28 November 2017 00:06
Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, memberi bocoran ihwal pemain yang akan dia tampilkan pada laga melawan Fuenlabrada. Zidane mengaku akan memainkan Gareth Bale dan Keylor Navas yang baru saja sembuh dari cedera.
Madrid akan menjamu Fuenlabrada di Santiago Bernabeu pada leg kedua Copa del Rey, Rabu dini hari WIB. Pada laga leg pertama, Madrid mengantongi kemenangan 2-0 dari gol Marco Asensio dan Lucas Vazquez.
Jelang laga tersebut, seperti biasa Zidane menjalani sesi jumpa pers, Senin (17/11) waktu setempat. Pada momen inilah pelatih asal Prancis memastikan jika Bale bisa kembali bermain melawan Fuenlabrada.
Ide saya adalah untuk memainkan Bale, tapi kami akan melihat berapa lama dia akan bermain. Saya ingin melihat Bale segera dalam kondisi 100 persen, tapi saya tidak tahu itu kapan terjadi, kata Bale.
Bukan hanya Bale saja yang sudah diberi kepastian akan tampil. Zidane juga akan kembali memainkan Keylor Navas. Selama ini posisi penjaga gawang Madrid dipercayakan pasa Kiko Casilla menyusul cedera yang didapat Navas bersama timnas Kosta Rika.
Tapi, Zidane juga memastikan jika kapten tim Sergio Ramos masih belum bisa bermain karena cedera patah tulang hidung.
Mateo Kovacic sudah berlatih bersama kami cukup lama dan mungkin besok dia sudah siap bermain. Sergio Ramos tidak ada [di susunan pemain] tapi Navas akan bermain, jelas Zidane.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jelang El Clasico: Real Madrid vs Barcelona Panaskan LaLiga 2025/26!
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 16:37 -
Joan Laporta Ngamuk! Tuduh Wasit Gil Manzano Sengaja Usir Flick Jelang El Clasico
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 15:16 -
Pengakuan Mengejutkan Joan Laporta: Barcelona Nyaris Didepak dari Liga Champions!
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 14:15 -
Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 11:13
LATEST UPDATE
-
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58 -
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04