Ballon d'Or Buat Modric Justru Merasa Tidak Nyaman
Editor Bolanet | 17 Oktober 2018 01:14
Bola.net - - Gelandang asal Kroasia Luka Modric mengaku dirinya merasa tak nyaman terus disebut akan memenangi trofi Ballon d'Or pada tahun 2018 ini.
Modric dinominasikan untuk bisa meraih trofi itu oleh France Football bersama 29 pemain lain. Prestasinya memang menonjol pada tahun ini.
Ia sempat membawa Real Madrid jadi juara Liga Champions. Ia juga membawa Kroasia masuk final Piala Dunia 2018, meski pada awalnya timnya sama sekali tak diunggulkan untuk bisa melaju jauh.
Modric sebelumnya sudah memenangi penghargaan pemain terbaik versi FIFA. Jadi wajar jika ia diunggulkan untuk bisa menang lagi kali ini, mengalahkan mantan rekan setimnya dahulu, Cristiano Ronaldo.
Sederhana
Hampir setiap hari ada saja pemberitaan terkait peluang Modric memenangkan penghargaan bergengsi itu. Namun ternyata hal itu tak membuat pemain berusia 33 tahun itu merasa nyaman karena ia sebenarnya adalah orang yang pemalu dan cinta kesederhanaan.
“Saya orang yang lebih pemalu, pendiam, dan terus terang saya tidak menyukai pemberitaan yang berlebihan dari media," tegasnya pada France Football.
“Saya tidak ingin membahas lebih jauh tentang hal ini, dunia di sekitar saya cocok untuk saya," tegasnya lagi.
“Ronaldo berada di level sepakbola yang beda, dan normal bahwa perhatian media sesuai dengan itu. Saya lebih memilih kesederhanaan,” seru Modric.
Pilih Griezmann
Sebelumnya, Modric mengaku mendukung Antoine Griezmann sebagai peraih trofi bergengsi tersebut. Hal itu tak lepas dari kesuksesannya membawa Atletico Madrid juara Liga Europa dan Piala Dunia 2018.
"Saya akan menaruh Antonio Griezmann di posisi terdepan dari tiga pemain Prancis lainnya, untuk semua yang telah ia raih di tahun ini."
Walaupun demikian, Modric tetap tidak melupakan prestasi Kylian Mbappe. Baginya, pemain berumur 19 tahun tersebut punya masa depan yang menjanjikan.
"Ia adalah talenta yang luar biasa, punya masa depan yang menjanjikan tetapi juga telah menunjukkan level yang tinggi. Ia sangat spesial," tandasnya.
Berita Video
Berita video gol-gol yang tercipta pada laga lanjutan Gojek Liga 1 2018 bersama Bukalapak antara Persipura Jayapura melawan Persib Bandung, Senin (15/10/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








