Barcelona Kembali Hidupkan Minat Pada Mohamed Salah
Serafin Unus Pasi | 15 Maret 2022 18:34
Bola.net - Daftar pemain yang ingin didaratkan Barcelona di musim panas nanti kian bertambah. Nama winger Liverpool, Mohamed Salah dilaporkan kini masuk lagi dalam daftar belanja Barcelona.
Di musim panas nanti Barcelona diketahui sedang berupaya untuk memperkuat tim mereka. Joan Laporta ingin menjadikan Barcelona sebagai tim yang ditakuti tidak hanya di Spanyol tetapi di Eropa.
Salah satu sektor yang ingin diperkuat oleh Barcelona adalah lini serang. Mereka butuh mesin gol baru yang bisa diandalkan di musim depan.
AS melaporkan bahwa Barcelona kini mengarahkan radarnya ke Inggris. Mereka tertarik untuk membajak Mohamed Salah.
Simak situasi transfer Salah di bawah ini.
Bomber Teruji
Menurut laporan tersebut, Barcelona sangat tertarik menggunakan jasa Salah. Karena sang winger punya catatan gol yang sangat apik.
Semenjak pindah ke Liverpool, pemain Timnas Mesir itu tampil gacor. Ia berhasil menjadi salah satu pemain paling mematikan di Eropa dalam lima tahun terakhir.
Melihat track recordnya yang apik, Xavi jadi tertarik untuk mendatangkannya ke Camp Nou.
Kans Terbuka
Menurut laporan tersebut, kans Barcelona untuk merekrut Salah di musim panas nanti cukup terbuka lebar. Ini disebabkan kontrak Salah di Liverpool mulai menipis.
Sang winger masa baktinya akan berakhir di tahun 2023 mendatang. Sejauh ini ia masih enggan untuk memperbaharui kontraknya.
Jadi Barcelona berharap bisa meyakinkan Salah untuk pindah ke Camp Nou, meski mahar transfernya diyakini tidak akan murah.
Opsi Alternatif
Laporan itu mengklaim bahwa Salah bukan pilihan utama Barcelona di musim panas nanti.
Barcelona masih penasaran ingin merekrut Erling Haaland, kendati mereka tahu transfer itu tidak kalah sulitnya untuk jadi kenyataan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













