Barcelona Masih Tertarik untuk Mendatangkan Ndombele dari Tottenham
Dimas Ardi Prasetya | 11 Januari 2022 21:03
Bola.net - Raksasa La Liga Barcelona dikabarkan masih tertarik untuk mendatangkan Tanguy Ndombele dari Tottenham.
Barcelona sedang memulai proyek baru. Mereka mengincar sejumlah pemain namun menemui sejumlah kendala.
Sejumlah pemain bisa mereka rekrut. Namun Blaugrana masih belum benar-benar mendapat pemain yang mereka inginkan.
Salah satunya adalah Ndombele. Blaugrana mengincar pemain asal Prancis itu karena butuh tambahan pemain yang kuat dan bertenaga di lini tengah.
Barcelona Masih Incar Ndombele
Namun kemudian kabar ketertarikan Barcelona pada Tanguy Ndombele secara perlahan menghilang. Blaugrana malah ramai disebut mengidamkan winger baru.
Kini ada kabar anyar soal Ndombele. Barcelona dikabarkan masih tertarik untuk mendatangkan Ndombele.
Kabar itu dilansir oleh Daily Star. Laporan itu juga menyebut bahwa ada kemungkinan Barcelona akan bisa mendatangkannya pada Januari 2022 ini.
Namun Barcelona harus bersaing dengan beberapa tim lainnya. Dari Prancis ada dua tim yakni PSG dan Lyon.
Dari Premier League ada nama Newcastle. Dari Italia, ada AC Milan dan AS Roma.
Tottenham Siap Jual Ndombele
Sebelumnya ada kabar baik bagi Barcelona dari Tottenham. Mereka dilaporkan siap untuk menjual Tanguy Ndombele.
Bahkan, mereka disebut ingin segera menjualnya pada bulan Januari 2022 ini. Pasalnya Ndombele kesulitan untuk bisa meyakinkan Antonio Conte agar memainkannya secara reguler.
Namun demikian tak akan ada banyak tim yang akan bisa menampung servis Ndombele. Pasalnya gajinya besar, mencapai 200 ribu pounds per pekannya.
Klasemen La Liga
(Daily Star)
Gosip Lainnya:
- VVD Jilid 2! Liverpool Siap Kalahkan MU dan Chelsea Dalam Perburuan Kounde
- Diincar Manchester United, Brighton Pasrah Jika Yves Bissouma Pergi
- Ralf Rangnick Benarkan Tolak Permintaan Transfer Dean Henderson
- Diiinginkan Manchester United, Boubacar Kamara Minta Gaji Segini
- Soal Saga Kontraknya di Liverpool, Salah: Saya Nggak Minta Hal-hal yang Gila kok
- Sevilla Ajukan Tawaran Kedua untuk Anthony Martial
- Chiesa Cedera, Juventus Langsung Bergerak Cari Penggantinya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









