Barcelona Sepakat Pangkas Gaji Pemain dan Pelatih Hingga Rp2 Triliun
Ari Prayoga | 28 November 2020 04:20
Bola.net - Raksasa La Liga, Barcelona mengumumkan bahwa mereka telah bersepakat dengan para pemain untuk memangkas gaji hingga mencapai 122 juta euro kurang lebih Rp2 triliun.
Pemangkasan gaji ini berlaku selama tiga musim ke depan. Namun, Barca tetap akan menggelontorkan dana segar mencapai 50 juta euro per musim dalam periode tersebut.
Sebelumnya, Barca memang terpaksa harus memangkas pengeluaran mereka untuk gaji pemain setelah pihak La Liga mewajibkan hal tersebut kepada Blaugrana yang kondisi finansialnya terdampak pandemi Covid-19.
Pengumuman Barcelona
Dalam beberapa pekan terakhir Barca telah melakukan negosiasi intens dengan para bintang mereka seperti Lionel Messi hingga Antoine Griezmann. Hasilnya pun sukses.
"Hari ini, para pihak pada prinsipnya telah mencapai kesepakatan yang memungkinkan penyesuaian gaji untuk musim ini," demikian bunyi pernyataan Barca dalam laman resmi mereka.
"Sejumlah 122 juta euro [dalam] remunerasi tetap, yang ditambahkan ke penangguhan selama tiga tahun dari remunerasi variabel mulai musim ini [dan seterusnya], dianggarkan dengan angka perkiraan 50 juta euro,"
Berimbas Besar
Menurut Barcelona, kesepakatan pemangkasan gaji skuad ini akan memiliki imbas besar terhadap kesehatan finansial klub untuk beberapa musim ke depan.
"Prinsip kesepakatan ini menunggu ratifikasi dalam beberapa hari mendatang oleh para pemain dan pelatih yang terkena dampak,"
“Kesepakatan tersebut, jika diratifikasi, akan menjadi tonggak sejarah yang sangat penting untuk mengarahkan kembali situasi ekonomi saat ini,"
"Bahwa kedua belah pihak mengakui upaya besar yang harus dilakukan untuk mencapai prinsip kesepakatan ini, [mereka harus] mengucapkan selamat kepada diri sendiri untuk itu."
Sumber: FC Barcelona
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



