Barcelona Tersingkir dari Copa del Rey, Lamine Yamal Cetak Rekor Baru
Aga Deta | 25 Januari 2024 10:28
Bola.net - Sebuah rekor dicatatkan pemain muda Barcelona Lamine Yamal di ajang Copa del Rey. Ia memecahkan rekor sebagai pemain termuda sepanjang sejarah Copa del Rey setelah menjebol gawang Athletic Bilbao.
Barcelona menantang Bilbao pada babak perempat final Copa del Rey 2023/2024, Kamis (25/1/2024) dini hari WIB. Bertandang ke San Mames, Barca takluk dengan skor 4-2.
Kedua tim bermain imbang 2-2 di waktu normal. Namun, Robert Lewandowski dan kawan-kawan kebobolan dua gol pada babak perpanjangan waktu.
Berkat hasil ini, Barcelona dipastikan harus angkat kaki dari ajang Copa del Rey. Sementara Bilbao melaju ke babak semifinal.
Yamal Cetak Rekor
Pada laga ini, Barcelona memainkan Lamine Yamal sebagai starter. Ia menyumbang satu gol untuk Blaugrana.
Yamal mencetak gol kedua Barcelona pada menit ke-32. Ia menjebol gawang Athletic Bilbao dengan tendangan keras kaki kiri di tepi kotak penalti.
Gol itu membuat Yamal mencetak rekor baru di Copa del Rey. Yamal menjadi pencetak gol termuda di kompetisi ini.
Yamal menjebol gawang Bilbao pada usia 16 tahun dan 195 hari. Ia melampaui rekor yang sebelumnya dipegang oleh pemain Malaga Juanmi Jimenez pada 2010 yang saat itu berusia 16 tahun dan 238 hari.
Sumber: FC Barcelona
Jadwal Pertandingan Barcelona Berikutnya
Pertandingan: Barcelona vs Villarreal
Kompetisi: La Liga
Venue: Estadi Olimpic Luis Companys
Hari: Minggu, 28 Januari 2024
Jam: 00.30 WIB
Klasemen La Liga
Baca Juga:
- Barcelona Kalah di Copa del Rey, Xavi Siap Dipecat
- Tersingkir dari Copa del Rey, Xavi Ambil Hikmah: Masa Depan Barcelona Masih Cerah
- Barcelona Tersingkir dari Copa del Rey, Xavi Tetap Bangga
- Daftar Lengkap Tim Lolos Semifinal Copa del Rey 2023/2024
- Man of the Match Athletic Bilbao vs Barcelona: Inaki Williams
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menolak Panik: Real Madrid Tetap Percaya Xabi Alonso meski Kalah di Final Supercopa
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 18:47
-
Kesempurnaan Hansi Flick di Partai Puncak: 8 Final, 8 Menang, 8 Juara
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 13:43
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Newcastle vs Man City - Link Nonton Carabao Cup/EFL Cup di Vidio
Liga Inggris 13 Januari 2026, 20:00
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 13 Januari 2026, 19:31
-
Nonton Live Streaming Newcastle vs Man City: Kapan dan Main Jam Berapa?
Liga Inggris 13 Januari 2026, 19:01
-
Persaingan Ketat Lima Tim Teratas Liga Italia Serie A 2025-2026
Liga Italia 13 Januari 2026, 17:47
-
Madura United Fokus Benahi Tim jelang Putaran Kedua BRI Super League 2025/26
Bola Indonesia 13 Januari 2026, 17:26
-
Tambah 3 Rider Muda, Ini Daftar 9 Anak Didik Valentino Rossi di VR46 Riders Academy 2026
Otomotif 13 Januari 2026, 17:02
LATEST EDITORIAL
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22












