Bartomeu Bantah Dugaan Lionel Messi Tak Bahagia di Barca
Haris Suhud | 5 September 2017 20:30
Bola.net - - Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, tak membenarkan dugaan bahwa Lionel Messi tengah dirundung kesedihan. Ia menyebut Messi tetap bahagia.
Messi mengawali debutnya di Barca pada 2004 silam. Seluruh karir seniornya dihabiskan dengan klub Catalan tersebut.
Delapan gelar La Liga sudah pernah dirasakan Messi. Bukan hanya itu, di kancah Eropa, Messi merasakan empat gelar Liga Champions bersama Barca.
Akhir-akhir ini, Messi disebut-sebut ingin hengkang dari Barca. Pasalnya, Neymar sudah pergi dari Camp Nou yang ditebus PSG dengan harga 222 jua euro. Ia juga disebut kecewa dengan aktivitas transfer Barca musim panas ini.
Sementara itu, Barca telah mengumumkan perpanjangan kontrak Messi hingga 2021. Namun kontrak baru tersebut belum mendapat tanda tangan dari Messi. Hal tersebut memunculkan spekulasi bahwa pemain 30 tahun tersebut bisa gabung dengan Manchester City yang dikatakan tertarik menampungnya.
Penampilan yang kurang meyakinkan Barca di awal musim era Ernesto Valverde mungkin juga membuat Messi tak bahagia di Camp Nou. Banyak anggapan Messi tak tampak bahagia ketika bermain di atas lapangan.
Namun tidak demikian menurut Bartomeu. Ia mengaku sering bicara dengan para pemain Barca. Dan ia bisa mengatakan bahwa Messi tak sedang bersedih.
Saya tak melihatnya [sedih]. [Messi] fokus, iya, sangat. Pada hari lainnya saya melihatnya tengah melakukan perjalanan ke acara UEFA. Ia santai, bahagia, ucap Bartomeu pada Sport.
'Kami bicara secara reguler dengan pemain. Mereka semua bahagia, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






