Benitez Minta Skuat Madrid Bersatu dan Fokus ke Clasico
Editor Bolanet | 20 November 2015 15:19
Sebagaimana diketahui, selama jeda Internasional cukup banyak kegiatan dan peristiwa yang menyita perhatian para pemain Madrid. Di antaranya Cristiano Ronaldo, yang pergi ke London untuk menghadiri pemutaran film dokumenter dirinya. Raphael Varane, yang tentu masih terguncang dengan kejadian teror di Prancis. Serta masih ada Sergio Ramos, yang menanti kelahiran anaknya.
Namun menurut laporan yang diturunkan oleh AS, Benitez telah meminta pada semua pemain untuk melupakan hal tersebut sejenak dan fokus pada sesi latihan yang akan mereka jalani pekan ini. Tujuannya jelas, yakni memberikan yang terbaik dan fokus meraih kemenangan di laga El Clasico.
Benitez tahu bahwa tidak semua pemain senang dengan metode yang ia terapkan, namun ia kini meminta para penggawanya untuk bersatu dan memberikan yang terbaik, ketika Barcelona datang ke Bernabeu pada Sabtu nanti.
Madrid sendiri tengah tertinggal tiga angka dari Barcelona di klasemen sementara La Liga. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56
LATEST UPDATE
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 05:37 -
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25 -
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19 -
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04