Conte Mundur, Real Madrid Bidik Pelatih Valencia?
Asad Arifin | 1 November 2018 14:24
Bola.net - - Satu nama baru muncul sebagai nominasi pelatih baru Real Madrid pada musim 2018/19 ini. Nama baru tersebut yakni Marcelino Garcia Toral yang kini masih terikat kontrak dengan klub La Liga lain yakni Valencia.
Setelah menjalani lima laga domestik tanpa kemenangan, Real Madrid memutuskan untuk memecat Julen Lopetegui dari posisi sebagai pelatih. Lopetegui dipecat setelah Real Madrid menelan kekalahan pada laga el clasico melawan Barcelona dengan skor 5-1.
Direksi Real Madrid kemudian menunjuk Santiago Solari sebagai pelatih baru, yang sebelumnya menjabat pelatih Real Madrid Castilla. Solari memberi dampak positif usai membawa Madrid menang dengan skor 4-0 atas Melilla di ajang La Liga, Kamis (1/11) dini hari.
Hanya saja, Real Madrid tidak menunjuk Solari sebagai pelatih tetap. Solari hanya ditetapkan sebagai pelatih interim. Pria asal Argentina akan bekerja sema dua pekan selama direksi Madrid mencari sosok yang tepat untuk jadi pelatih kepala.
Marcelino Jadi Alternatif
Pasca pemecatan Julen Lopetegui, Real Madrid langsung dikaitkan dengan Antonio Conte yang kini tak melatih klub mana pun. Tapi, belakangan Conte disebut tidak cocok dengan proyek yang dibangun oleh Madrid. Conte pun mundur dari calon pelatih baru Real Madrid.
Mengutip Don Balon, Real Madrid lantas mencoba untuk melobi Marcelino Garcia Toral, yang kini punya kontrak dengan Valencia. Kebetulan, pelatih 53 tahun juga sedang dalam tekanan di Valencia menyusul hasil kurang bagus di musim 2018/19 ini.
Don Balon menyebut jika Marcelino adalah sosok yang sudah lama dipantau oleh Presiden Real Madrid, Florentino Perez. Dia yakin Marcelino sosok yang punya karakter dan bisa menaklukkan ruang ganti Real Madrid.
Target Yang Realistis
Marcelino saat ini berada di posisi ke-14 klasemen La Liga hingga pekan ke-19. Los Che mengumpulkan 11 poin hasil sekali menang, sekali kalah dan delapan kali imbang. Hasil yang membuat posisi Marcelino tidak aman sebagai pelatih Valencia.
Nah, Real Madrid disebut akan menunggu Valencia memecat Marcelino untuk kemudian menunjuknya sebagai pelatih baru. Opsi ini dipandang lebih realistis jika dibandingkan harus menebus kontrak Mauricio Pochettino dari Tottenham atau Roberto Martinez dari timnas Belgia.
Berita Video
Andrea Manfredi, mantan atlet sepeda asal Italia adalah salah satu penumpang di pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Tanjung Karawang. Berikut adalah berita videonya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




